Dapat Dukungan dari 3 Ketum Partai Besar, Gibran Rakabuming Raka Siap Jadi Gubernur
Jalan Gibran Rakabuming Raka menuju jabatan Gubernur nampaknya sangat mulus, kabarnya anak sulung Presiden Jokowi ini sudah mendapatkan dukungan dari 3 Ketua Umum Partai besar di Indonesia.
Mereka adalah Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Ketum Golkar Airlangga Hartarto .
Namun Walikota Solo itu mengatakan dia masih menimbang antara maju di Ibu Kota Jakarta mengikuti jejak sang Ayah atau Jawa Tengah.
Pengamat politik Effendi Gazali menilai Gibran lebih berpeluang memenangkan Pilgub di Jawa Tengah ketimbang DKI Jakarta.
Baca Juga: Tiba-tiba Pamer Kaus Bergambar Puan, Kode-kodean Kaesang bin Jokowi Disorot Tajam: Aku Udah Paham...
Menurutnya, meskipun Presiden Jokowi memiliki rekam jejak di DKI Jakarta, tapi hal tersebut tidak membuat Gibran mudah meraup suara di Ibu Kota.
"Saya ingin mengatakan akan lebih mudah di Jawa Tengah ketimbang di DKI Jakarta," kata Effendi dalam sebuah diskusi pada Senin 23 Januari lalu, dikutip Suara.com.
Memang sang Ayah memiliki rekam jejak menang di Jakarta pada 2012 silam, namun kekinian situasinya sudah jauh berbeda. Kendati begitu, Gibran memiliki peluang untuk maju di Pilgub Jawa Tengah maupun DKI Jakarta.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty
Tag Terkait:
Advertisement