Maju di Dapil 9 Jabar, Andi Yuslim Patawari Optimis Tambah Kursi Legislator NasDem
Menurutnya, dengan kualitas caleg yang ada bisa menentukan pilihan masyarakat terhadap NasDem.
"Alhamdulillah NasDem di mana-mana selalu mengedepankan visi restorasi perubahan untuk hari ini lebih baik dan besok lebih baik. Itulah perubahan yang selalu digagas oleh bapak Surya Paloh," jelasnya.
Adapun, Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Sumedang, Yadi Mulyadi, mengatakan, sebagai perwakilan dari Dapil 9 Jawa Barat, pihaknya optimis dapat menghantarkan satu kursi di DPR RI, pada Pileg 2024 nanti.
"Saya meyakini SMS paling tidak bisa menghantarkan satu anggota DPR RI," katanya.
Dia berharap, kepercayaan masyarakat Kabupaten Sumedang terhadap kader terbaik NasDem dapat terdongkrak dengan keterlibatan Andi Muhamad Yuslim Patawari pada pesta demokrasi 2024 mendatang.
Baca Juga: Golkar Berkomitmen Jaga Demokrasi dan Perkuat Caleg Muda Milenial
"Saya memiliki sebuah harapan yang sangat besar. Sumedang memang belum mendapatkan mandat kepercayaan dari masyarakatnya untuk mendudukkan kader-kader baik partai NasDem," ungkapnya.
"Maka hari ini dengan semangat kebersamaan didorong oleh kehadiran Bang Andi. Insyaallah, kami Kabupaten Sumedang akan menargetkan satu Dapil satu kursi. Artinya, kami bisa menempatkan kader-kader terbaik Partai NasDem di Sumedang dengan 6 anggota DPRD," pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Ayu Almas
Tag Terkait:
Advertisement