Sering Diolok-olok Lawan Politik karena Berkali-kali Kalah Pemilu, Prabowo Santai: Saya Tidak Mau Balas, Biar Aja
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto membeberkan alasannya kembali maju di Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 setelah mengalami kegagalan dalam 4 Pemilu sebelumnya.
Hal ini diungkapkannya kepada Jurnalis Najwa Shihab dalam tayangan video YouTube di kanal Najwa Shihab berjudul "Eksklusif: Prabowo Subianto Bicara", Jumat (30/6/2023).
Baca Juga: Survei Voxpopuli: Head to Head, Prabowo Kalahkan Ganjar
"Saya kira begini ya, karena tadi saya ceritakan ya dari kecil, saya dibesarkan sebagai pendekar, ksatria, pejuang, ingin berbakti kepada negara dan bangsa. Sekarang saya merasa Tuhan sudah memberi kepada saya banyak kebaikan, kelebihan. Saya diberi kesempatan untuk memahami persoalan bangsa, persoalan negara, jadi saya merasa terpanggil. Saya harus menyediakan diri, saya menawarkan diri untuk bisa berbuat, mengabdi, memberi sumbangsih saya yang terbaik kepada bangsa dan negara saya," jelas Prabowo.
Lebih lanjut, Menteri Pertahanan (Menhan) era Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut menanggapi olok-olokan dari lawan politik terkait kekalahannya yang terjadi berkali-kali.
"Pengalaman saya ya, diolok-olok itu kan nggak sakit. Begini ya, kita bersyukur kita hidup dengan baik, kita bersyukur pemberian Tuhan. Diolok, dihina, dihujat, difitnah," katanya.
"Kadang-kadang kita ya istilahnya, siapa sih yang suka diolok? Siapa? Tapi sudahlah, itu ada hal-hal lebih penting di dunia ini di hidup ini," sambung Prabowo.
Tidak hanya itu, ia menegaskan rakyat Indonesia saat ini lebih banyak yang menderita. Oleh karena itu, Prabowo mengesampingkan olok-olokan yang diterimanya demi bisa berkontribusi dan berbuat baik kepada negara dan masyarakat.
"Saya ingin berpikir sisa hidup saya ingin berbuat yang baik, itu saja. Ya jadi, orang mau hina mau ngolok-olok silakan. Saya tidak mau jawab, saya tidak mau layani, dan saya tidak mau balas. Biar aja," tegasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ayu Almas
Editor: Ayu Almas
Tag Terkait:
Advertisement