- Home
- /
- New Economy
- /
- CSR
Askrindo dan IFG Berkolaborasi dengan Ekosistem BUMN Hadirkan Fasilitas Pendidikan di Pulau Komodo
Askrindo, sebagai bagian dari holding penjaminan dan perasuransian Indonesia Financial Group (IFG), melakukan kegiatan bantuan untuk mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) di Indonesia.
Askrindo memberikan bantuan berupa seragam sekolah, tas, dan perlengkapan kepada SDN 01 Pulau Komodo Kabupaten Manggarai Barat.
Kolaborasi ini melibatkan anggota holding IFG lainnya seperti PT Jaminan Kredit Indonesia (Jamkrindo), Jasa Raharja (JR), PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo), dan IFG Life. Mereka bersama-sama berpartisipasi dalam Program Kolaborasi BUMN Tahun 2023 - Tana Lino Lestari II, yang merupakan bagian dari Program Bakti BUMN.
Program ini juga telah diadakan sebelumnya pada tahun 2022 dengan kunjungan Menteri BUMN, Erick Thohir.
Baca Juga: Merombak Susunan Direksi Askrindo Syariah, Pemegang Saham Adakan RUPSLB
Acara Peresmian Program Kolaborasi BUMN Tahun 2023 Tana Lino Lestari II dilaksanakan di SDN 01 Pulau Komodo.
Acara tersebut dihadiri oleh Deputi Bidang Sumber Daya Manusia, Teknologi, dan Informasi Kementerian BUMN, Tedi Bharata, serta Direktur Kepatuhan, SDM, dan Manajemen Risiko Askrindo, Kun Wahyu Wardana.
Turut hadir juga para Direktur BUMN yang bertanggung jawab di bidang Sosial dan Lingkungan, Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Manggarai Barat, Kepala Desa, Kepala Sekolah, Guru-guru SDN 01 Pulau Komodo, dan masyarakat setempat.
Dalam kesempatan ini, IFG memberikan bantuan berupa renovasi fasilitas Sekolah PAUD Komodo Center dan 226 paket seragam, tas, serta perlengkapan sekolah. Bantuan ini diberikan secara simbolis kepada siswa/siswi, Kepala Sekolah SDN 01 Pulau Komodo, dan Guru PAUD Komodo Center.
Baca Juga: Askrindo gelar Gerakan Anak Sehat Indonesia di Kabupaten Manggarai Barat
Tedi Bharata, Deputy Bidang Sumber Daya Manusia, Teknologi & Informasi Kementerian BUMN RI menyatakan komitmen BUMN dalam membantu masyarakat melalui berbagai program, termasuk tanggung jawab sosial dan lingkungan, sebagai bentuk dukungan terhadap Tujuan Pembangunan Berkelanjutan di Indonesia.
Sementara itu, Kun Wahyu Wardana, Direktur Kepatuhan, SDM, dan Manajemen Risiko Askrindo, menjelaskan bahwa program bantuan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan BUMN untuk memajukan pendidikan berkualitas sesuai dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan nomor 4.
Tujuan ini adalah untuk menciptakan generasi muda yang berkualitas, bahkan dari daerah terpencil dengan keterbatasan fasilitas pendidikan, tetapi memiliki tekad dan semangat yang kuat.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Amry Nur Hidayat
Tag Terkait:
Advertisement