Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Gagasan Tegas Prabowo Subianto Dalam Pernyataan Penutup di Debat Capres Ketiga, Ucap Terimakasih Kepada TNI dan Polri

Gagasan Tegas Prabowo Subianto Dalam Pernyataan Penutup di Debat Capres Ketiga, Ucap Terimakasih Kepada TNI dan Polri Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Dalam pernyataan penutup dalam debat Capres ketiga, Prabowo Subianto menyampaikan gagasan tegas bahwa seluruh masyarakat Indonesia harus bersyukur karena dapat terhindarkan dari semua potensi konflik bersenjata dengan negara asing.

Oleh karena hal tersebut, Prabowo mengucapkan terimakasihnya terhadap pemimpin negara yakni Presiden Indonesia dari masa ke masa. Dan ia juga mengucapkan terimakasih terhadap para prajurit TNI dan Polri dalam pernyataan politiknya.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada prajurit dan TNI/Polri dan ASN di seluruh Indonesia yang telah bekerja keras sehingga kita siap untuk bangkit menjadi negara maju. Kita perlu mempertahankan sistem yang sudah baik TNI-Polri tetap di bawah presiden saya juga akan memperbaiki kesejahteraan TNI Polri dan secara signifikan," kata Prabowo Subianto di debat capres di Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024).

"Untuk itu saya ucapkan terima kasih kepada semua yang memimpin dan para presiden kita terdahulu," ujar dia lagi.

Dia juga menambahkan dalam pidato penutup bahwa arah politik Indonesia juga tidak akan berubah yakni tetap bebas aktif.

"manakala saya menerima mandat dari rakyat maka tetap menjadikan politik bebas aktif dan non blok menghormati semua negara, menjadi negara tetangga baik," tutupnya.

Baca Juga: Sahabat PaGi Gelar Munajat untuk Spiritualitas Perjuangan Prabowo-Gibran dari Jogja

Prabowo Siapkan Anak Bangsa untuk Kuasai Sains hingga AI

Dalam debat Capres, Prabowo juga membuktikan kinerjanya saat menjabat menjadi Menteri Pertahanan (Menhan).

Dia mengungkapkan bahwa sebagai menteri, dia telah menciptakan empat fakultas baru di berbagai bidang untuk mendukung ketahanan negara.

"Dalam peran saya sebagai menteri, saya telah mendirikan empat fakultas tambahan di sektor sains, teknologi, rekayasa, dan matematika. Ini adalah upaya kami untuk mempersiapkan generasi terbaik kita agar memiliki keahlian dalam teknologi, ilmu pengetahuan, kecerdasan buatan (AI), dan juga memiliki keahlian dalam keamanan siber," ujar Prabowo saat berbicara dalam debat presiden 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024).

Prabowo menekankan bahwa untuk mendukung pertahanan negara, penting bagi Indonesia untuk memiliki sumber daya manusia yang berkualitas dan mampu mengikuti perkembangan teknologi yang selalu berubah.

Dia juga menambahkan bahwa dalam konteks pertahanan nasional, Indonesia harus memiliki pengetahuan dan pemahaman yang mendalam tentang sistem, bukan hanya memahami peralatan atau perlengkapan militer yang telah dibeli.

"Kita harus memiliki pemahaman yang mendalam tentang bagaimana sistem ini bekerja, bukan hanya memiliki peralatan fisik. Itulah yang harus kita pegang teguh," kata Prabowo.

Debat ketiga Pilpres 2024 digelar hari ini, Minggu (7/1/2024). Debat Capres ketiga digelar di Istora Senayan pukul 19.00 WIB. Tema dari debat capres kali ini adalah Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional, Globalisasi, Geopolitik dan Politik Luar Negeri.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Amry Nur Hidayat

Advertisement

Bagikan Artikel: