- Home
- /
- Kabar Finansial
- /
- Bursa
Penawaran Umum Dimulai, Hero Global (HGII) Pasang Harga IPO Rp200 per Saham
PT Hero Global Investment Tbk (HGII) resmi memulai masa penawaran umum perdana saham (IPO) pada 3 hingga 7 Januari 2025 mendatang dengan target penghimpunan dana sebesar Rp260 miliar.
Emiten energi terbarukan ini menetapkan harga IPO sebesar Rp200 per saham yang merupakan batas bawah dari rentang harga bookbuilding sebelumnya, yaitu Rp200 hingga Rp230 per saham.
Dalam aksi korporasi ini, HGII akan menerbitkan hingga 1,3 miliar saham biasa dengan nominal Rp25 per saham. Jumlah tersebut setara dengan 20% dari total saham yang ditempatkan dan disetor penuh setelah IPO.
Baca Juga: Gunanusa Eramandiri (GUNA) Sudah Habiskan Dana IPO Rp75 Miliar, Dipakai Buat Ini
Dana hasil IPO, setelah dikurangi biaya emisi, akan dimanfaatkan untuk pengembangan usaha secara strategis. Sekitar 66% akan digunakan sebagai setoran modal kepada PT Siantar Sitanduk Energi (SSE) untuk belanja modal dan modal kerja.
Kemudian, 31% lainnya akan disalurkan kepada PT Multiprima Hidro Energi (MHE) dengan tujuan serupa. Sisa 3% akan digunakan langsung oleh Perseroan untuk mendukung kegiatan operasional, termasuk eksplorasi dan studi awal proyek energi baru terbarukan (EBT) seperti tenaga air, biomassa, biogas, dan energi surya.
Setelah masa penawaran umum berakhir, pencatatan saham HGII di Bursa Efek Indonesia dijadwalkan berlangsung pada 9 Januari 2025.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Belinda Safitri
Editor: Belinda Safitri
Tag Terkait:
Advertisement