Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Wujudkan Indonesia Bersih, Great Eastern Ajak Pilah Sampah

Wujudkan Indonesia Bersih, Great Eastern Ajak Pilah Sampah Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengelolaan sampah di Indonesia berada dalam titik krisis ditandai dengan meluapnya timbunan sampah. Pada 2023, timbunan sampah nasional mencapai 56,63 juta ton per tahun, dengan hanya 39,01% yang berhasil dikelola dengan baik, sementara 60,99% sisanya belum mendapatkan penanganan yang memadai. 

Melihat fakta tersebut, Great Eastern Life Indonesia menyelenggarakan Great Plogging Day dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2025. Acara ini merupakan wujud nyata komitmen perusahaan dalam meningkatkan kepedulian karyawan terhadap pengelolaan sampah serta mendukung Peta Jalan Akselerasi Penuntasan Pengelolaan Sampah 2025-2026 di Jakarta. 

Baca Juga: Bidik Pasar UMKM, Great Eastern Gencar Rekrut Agen Baru

Peta jalan ini menargetkan pengurangan timbunan sampah, optimalisasi Tempat Pengolahan Sampah Reduce, Reuse, Recycle (TPS3R), serta peningkatan peran sektor swasta dan komunitas dalam menciptakan solusi pengelolaan sampah yang lebih efektif dan berkelanjutan. 

“Melalui inisiatif ini, kami berharap dapat terus meningkatkan kesadaran masyarakat dalam pengelolaan sampah yang lebih baik, mendukung program pemerintah, serta memberikan dampak positif bagi keberlanjutan lingkungan,” kata Direktur Pemasaran Great Eastern Life Indonesia, Roy Hendrata Gozalie dalam keterangannya. 

Di tahun 2024, Great Eastern bersama Rekosistem telah berhasil mengolah 861,42 kg sampah di lingkungan kantor serta mengurangi jejak karbon sebesar 863,42 kg CO2. Selain membawa dampak positif bagi lingkungan, kegiatan plogging ini juga membawa semangat bagi karyawan untuk hidup lebih sehat melalui jalan sehat di Car Free Day.

Aktivitas ini juga mempererat kebersamaan antar karyawan, menciptakan lingkungan kerja yang lebih harmonis dan solid. Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan, perusahaan terus mengajak karyawan untuk berkontribusi dalam berbagai inisiatif sosial yang bermanfaat.

Baca Juga: Great Eastern-Klinik inHARMONY Hadirkan Perlindungan Asuransi Demam Berdarah

Sebanyak 33 karyawan dari berbagai departemen dengan penuh antusias turut serta dalam kegiatan ini dan berhasil mengumpulkan 24,18 kg sampah anorganik, serta mengurangi jejak karbon sebanyak 32,36 kg CO2.

Adapun sampah yang terkumpul mulai dari botol plastik, plastik, kardus, kertas, besi, kaca, dan residu. Pengelolaan sampah tersebut telah berhasil dikelola oleh Rekosistem dengan recycling rate 75% dari keseluruhan sampah terkumpul. 

“Kami terus berupaya menciptakan masa depan yang lebih bersih dan sehat, karena setiap generasi berhak menikmati lingkungan yang lebih baik dan hidup lebih sehat, agar bisa Jadi Hebat, Reach for Great,” pungkas Roy. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Belinda Safitri

Advertisement

Bagikan Artikel: