Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

OJK Optimis Pembiayaan Sektor Maritim Meningkat 67% Tahun Ini

Warta Ekonomi -

WE Online, Jakarta - Upaya Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) dalam membujuk perbankan untuk meningkatkan pembiayaan di sektor maritim mulai berbuah manis.

Pasalnya kini sudah ada sejumlah bank yang berkomitmen untuk meningkatkan pembiayaan dan mendukung program pemerintah.

"Yang  atraktif ada tujuh bank tetapi masih banyak bank lainnya yang tertarik," ujar Deputi Komisioner Pengawas Bank I OJK Irwan Lubis di Jakarta, Senin (4/5/2015).

Adapun tujuh bank yang berminat meningkatkan porsi kreditnya, lanjut Irwan, berasal dari bank kategori BUKU III dan BUKU IV. Selain tujuh bank besar itu, ada juga 1 (satu) bank pembangunan daerah (BPD).

"Masih bank-bank besar, itu bank BUKU III dan BUKU IV. Ada BRI, BNI, Mandiri, Danamon, Permata, BTPN, Bukopin. Nah BPD-nya itu BPD Sulsel," paparnya.

Dia menilai, besarnya antusiasme perbankan membuat regulator optimis pertumbuhan kredit di sektor kelautan dan perikanan pada tahun ini akan naik sebesar 67 persen. "Dari hasil mapping, kita antusiasme untuk meningkatkan pertumbuhan kredit 67 persen artinya tumbuh hampir mendekati Rp 28-29 triliun dari sebelumnya yang hanya Rp 17,6 triliun," pungkasnya.

Saat ini menurut data OJK, per Desember 2014 kredit yang diberikan perbankan pada sektor tersebut hanya Rp 17,6 triliun atau baru 0,49 persen dari total pembiayaan perbankan nasional yang sekitar Rp 3.674,30 triliun.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Cahyo Prayogo

Advertisement

Bagikan Artikel: