Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

BI: Kemandirian Fiskal Daerah Gorontalo Perlu Dioptimalkan

Warta Ekonomi -

WE Online, Gorontalo - Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Gorontalo, Suryono, Selasa (31/5/2016), mengatakan kemandirian fiskal daerah Gorontalo masih perlu dioptimalkan.

Berdasarkan data keuangan daerah, Pada tahun 2016 target pendapatan daerah Pemprov Gorontalo Rp1,68 triliun, dan pada akhir Triwulan I 2016 telah terealisasi sebesar Rp441,50 miliar atau 26,25 persen dari target tersebut.

Data tersebut, kata dia, menunjukkan bahwa pendapatan daerah Gorontalo masih cukup bergantung pada bantuan dana dari pemerintah pusat melalui komponen dana perimbangan.

Pangsa komponen dana perimbangan terhadap total pendapatan Triwulan I 2016 mencapai 75,98 persen.

Meski demikian, realisasi pendapatan Triwulan I 2016 lebih tinggi dibandingkan periode yang sama tahun 2015 yang mencapai 21,61 persen atau Rp309,45 miliar.

Hal itu dipengaruhi peningkatan kinerja realisasi pendapatan asli daerah yang sampai Triwulan I 2016 sebesar 14,30 persen.

"Angka ini meningkat jika dibandingkan kinerja realisasi triwulan I tahun 2015 sebesar 12,31 persen," imbuhnya.

Dari kompnen PAD triwulan I 2016, penyumbang terbesar adalah pajak daerah yang mencapai Rp43,49 miliar atau 13,59 persen dari dana yang dianggarkan.

Kinerja tersebut tercatat meningkat dibanding periode yang sama tahun 2015 yakni 12,07 persen dari target anggaran.

Sementara untuk retribusi daerah, juga meningkat dibanding triwulan I 2015 yakni teralisasi 15,64 persen dari total pagu anggaran. (Ant)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: