Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Menang 4-0, Monaco Rebut Posisi Puncak Klasemen Liga Prancis

        Menang 4-0, Monaco Rebut Posisi Puncak Klasemen Liga Prancis Kredit Foto: Ligue1.com
        Warta Ekonomi, Paris -

        Gabriel Boschilia mengukir penampilan mengesankan ketika ia mengemas dua gol untuk menginspirasi AS Monaco menang 4-0 atas tamunya Lorient, yang membawa mereka memuncaki klasemen Liga Prancis pada Minggu (22/1/2017). Pemain Brazil itu mencetak dua gol pada babak pertama sedangkan Valere Germain juga menyumbang gol dua kali untuk membawa Monaco mengoleksi 48 angka dari 21 pertandingan.

        Nice menghuni peringkat kedua dengan 46 angka setelah mereka bermain imbang 1-1 di markas Bastia pada Jumat, di mana juara bertahan Paris St Germain (PSG) berada di peringkat ketiga dengan tertinggal satu angka menyusul kemenangan 2-0 di markas Nantes pada Sabtu.

        Di Louis II, Monaco kembali memperlihatkan penampilan bagus ketika mereka terlihat berada di jalur untuk memecahkan tembok 100 gol dalam semusim liga, dengan rata-rata mencetak lebih dari tiga gol per pertandingan.

        Pelatih Leonardo Jardim memilih untuk mengistirahatkan gelandang serang Thomas Lemar, membangku cadangkannya ketika Boschilia tampil sebagai pemain inti untuk keempat kalinya musim ini. Boschilia tidak tampil mengecewakan, membuka gol pada menit ke-24 ketika ia memasukkan bola setelah kiper Benjamin Lecomte mendefleksi umpan silang Radamel Falcao ke jalur pergerakannya.

        Ia menggandakan keunggulan timnya lima menit kemudian dengan presisi mengagumkan, melepaskan tembakan melebar di sela-sela kaki Lecomte setelah mendapat umpan di dalam kotak penalti oleh Bernardo Silva.

        Tujuh menit sebelum turun minum, tembakan Falcao mengenai tiang gawang dan jatuh ke Germain, yang dengan tenang melepaskan sepakan melengkung untuk menaklukkan Lecomte. Germain kemudian menembakkan bola dari umpan silang Djibril Sidibe pada menit ke-60 ketika Monaco, yang akan melawat ke markas PSG pada Minggu depan, mencetak empat gol atau lebih untuk kesembilan kalinya di Liga Prancis musim ini.

        Lorient menghuni dasar klasemen dengan 18 angka, tertinggal tiga angka dari zona aman. (Ant)

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Sucipto

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: