LINE Indonesia mengungkapkan inisiatif kreatif terbaru bertajuk LINE Concert sebagai apresiasi untuk para pengguna setia LINE. Setiap konser akan membawa para pengguna LINE ke dunia musik secara lebih dekat dalam balutan acara yang spektakuler.?
Rangkaian konser yang menarik tersebut akan dimulai pada 8 September 2017 di Grand City Convex, Surabaya yang akan dimeriahkan oleh musisi-musisi papan atas dalam negeri, seperti Glenn Fredly, Isyana Sarasvati, Tulus serta Sheila on 7. Para penggemar akan dapat menyaksikan penampilan para musisi dalam suasana yang lebih istimewa, dimana mereka tidak hanya akan bernyanyi di atas panggung, tetapi juga berinteraksi dan berkolaborasi.?
"Sejalan dengan misi perusahaan closing the distance?yang ingin mendekatkan jarak antara masyarakat dengan berbagai layanan, LINE Indonesia menggunakan musik sebagai bahasa yang universal guna mempersatukan masyarakat dari berbagai kalangan,? jelas Managing Director LINE Indonesia Ongki Kurniawan, Jakarta, Rabu (19/7/2017).
Pemilihan Surabaya sebagai kota pertama yang dikunjungi LINE Concert bukanlah tanpa sebab. Di kota ini, LINE memiliki basis pengguna yang setia dan konser tersebut merupakan bentuk apresiasi atas dukungan mereka. Tidak hanya itu, nantinya LINE Concert juga akan menghadirkan konser musisi top Internasional sebagai bagian dari rangkaian LINE Concert di Indonesia.?
"Kami sangat senang bisa membawa LINE Concert ke berbagai kota di Indonesia, dimulai dari Surabaya. Selain itu, kami juga ingin mendekatkan jarak antara pengguna kami dan musisi Internasional favorit mereka dengan menghadirkan konser musisi top Internasional di masa mendatang. Adapun kegiatan ini juga merupakan inisiatif kami untuk memperkuat posisi LINE sebagai ekosistem digital kreatif terdepan di Indonesia,? tambah Ongki.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Dina Kusumaningrum
Editor: Rizka Kasila Ariyanthi
Tag Terkait: