Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Pekerjaan Besar Bangsa Bukan Cuma Penanganan Korupsi

        Pekerjaan Besar Bangsa Bukan Cuma Penanganan Korupsi Kredit Foto: Antara/Darwin Fatir
        Warta Ekonomi, Palangka Raya -

        Ketua Umum Partai Nasional Demokrat (NasDem) Surya Paloh menyebutkan pekerjaan Bangsa Indonesia tidak hanya penanganan tindak pidana korupsi.

        "Saya ingin mengingatkan semua bahwa pekerjaan besar bangsa ini bukan satu-satunya upaya pemberantasan korupsi," kata Paloh di Palangkaraya Kalimantan Tengah, Sabtu (2/12/2017).

        Paloh menyatakan hal itu saat "Pembekalan Bakal Calon Legislator Partai NasDem Ke-1 Untuk Pemilu 2019 dan Pengukuhan Pengurus Wilayah Bappilu Provinsi Kalteng".

        Ia menuturkan rakyat Indonesia menghabiskan seluruh energi dan pikiran untuk menyelesaikan pemberantasan korupsi.

        Meski demikian, pengusaha media massa itu mengatakan NasDem mendukung upaya pemberantasan korupsi secara maksimal.

        Paloh menegaskan penanganan korupsi tidak dapat berjalan sendiri sehingga harus ada upaya mensejahterakan kehidupan, keadilan dan kemakmuran masyarakat Indonesia.

        "Karena masih ada kemiskinan dan kebodohan," ujar Paloh.

        Ia menilai pemberantasan korupsi tidak efektif jika tidak bersamaan dengan gerakan mengentaskan kemiskinan dan kebodohan.

        Paloh mencontohkan NasDem mendukung pemberantasan dan antisipasi korupsi melalui program politik praktis tanpa "mahar" dan kolusi.

        "Saya selalu ingatkan jalannya proposionalisme yang tetap diiringi dengan moralitas," tegas Paloh. (Ant)

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Fajar Sulaiman

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: