Kredit Foto: Khairunnisak Lubis
Warta Ekonomi, Medan -
Pemerintah Indonesia terus berupaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan meningkatkan ekonomi domestik sesuai dengan nawacita ke 5 dan 7. Begitu juga di Sumut, untuk UMKM pemerintah Sumut fokuskan dalam bidang pembiayaan.
Salah satu upaya pemerintah adalah memberdayakan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dengan Kredit Usaha Rakyat (KUR) dan yang terbaru adalah pembiayaan Ultra Mikro (UMi).
Saat ini ada 61,809 juta UMKM di Sumut dan 17, 668 juta sudah mendapat KUR. Sementara 44,140 juta atau 71,4 persen UMKM di Sumut yang belum mendapatkan KUR (data BPS 2016).
Untuk itu, sebanyak 71,4 persen UMKM yang belum mendapat KUR tersebut merupakan sasaran pembiayaan UMi. ?Pembiayaan Ultra Mikro (UMi) ini berbeda dengan KUR. UMi ini merupakan dana langsung dari APBN, bukan bank,? kata Mercy Monika R Sitompul, Kepala Bidang Pembinaan Pelaksanaan Anggaran II Kanwil Ditjen Perbendaharaan Prov Sumut, pada Media Gathering OJK KR 5 Sumbagut di Sibolangit, Senin (11/12/2017).
Monika menyebut ada beberapa perbedaan antara KUR dan UMi yakni bukan melalui bank, tapi LKBB, maksimal pinjaman Rp10 juta, sasaran nasabah adalah yang non collateral dan non bankable, selain itu untuk UMi bunganya disubsidi pemerintah.
Monika juga menjelaskan progres pembiayaan UMi di Sumut. Di awal kemunculannya hingga 4 Oktober 2017, UMi hanya memiliki 7 orang nasabah di Sumut.
?Ini sayang sekali, Rp1,5 miliar anggaran kita hanya pakai Rp52 juta, nasabah hanya 7. Mungkin pada saat itu kurang sosialisasi,? jelas Monika.
Namun situasi itu terbalik pada data per 7 Desember 2017, yakni sudah ada Rp15,91 miliar digelontorkan untuk nasabah UMi di seluruh Sumut.
?Hanya selang 2 bulan, dari Rp52 juta ke Rp15,91 miliar. Itu artinya masyarakat sudah mulai mengenal UMi. Tapi masih jauh dari anggaran yang digelontorkan sebesar Rp1,5 T,? katanya.
Ia juga meminta media untuk ikut mensosialisasikan pembiayaan UMi itu ke tengah masyarakat yang membutuhkan. "Untuk tahun 2018, pemerintah akan menggelontorkan Rp4 triliun anggaran untuk UMi," pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Vicky Fadil