Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Provider Hosting Dewaweb Turut Sukseskan Pebisnis Online Secara Digital

        Provider Hosting Dewaweb Turut Sukseskan Pebisnis Online Secara Digital Kredit Foto: Dewaweb
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Dewaweb resmi merilis layanan rankingCoach yang dapat dimanfaatkan oleh para pebisnis online dalam menyukseskan usaha mereka secara digital. Berdasarkan riset yang dilakukan oleh FleishmanHillard, sumber pengunjung situs e-commerce 89% berasal dari mesin telusur (Google, Bing, dan Yahoo).

        Umumnya, pada saat pengguna internet mengetik kata kunci di Google, halaman situs yang muncul di hasil pencarian terataslah yang diakses dan dikunjungi. Di sinilah rankingCoach berperan, yaitu untuk membantu pebisnis online meraih peringkat bagus di halaman pertama hasil penelusuran tersebut sehingga pengunjung situs meningkat dan peluang angka penjualan dapat diperbesar. Tak hanya bagi startup dan UKM, layanan ini sebenarnya juga bisa dimanfaatkan oleh bloger.

        Software yang dirilis ini dapat memaksimalkan fungsi pemasaran online dari situs-situs yang ada dengan menyediakan panduan lengkap yang mudah dimengerti terkait optimasi mesin telusur, atau yang biasa disebut sebagai search engine optimization (SEO). Mengingat SEO merupakan faktor krusial dalam kesuksesan bisnis di era digital ini, fitur-fitur dari rankingCoach akan sangat berguna.?

        SEO sendiri dipengaruhi oleh banyak faktor yang terus berganti dari tahun ke tahun sesuai ratusan pembaharuan algoritma Google setiap tahunnya. Hal ini mungkin membuat para pebisnis online kewalahan dalam menentukan mana yang harus diprioritaskan. RankingCoach menyediakan solusinya dengan menyediakan algoritma canggih untuk meriset kata kunci di situs pengguna, video tutorial yang lengkap, dan panduan langkah demi langkah dalam Bahasa Indonesia.

        "Internet memungkinkan setiap pebisnis untuk lebih berhasil dari para kompetitor mereka lewat SEO. Layanan rankingCoach Dewaweb ini adalah alat yang bagus untuk menolong pebisnis menguasai kemampuan SEO tersebut dan mengoptimasi situs mereka agar mendapat peringkat tinggi di setiap mesin penelusur. Siapa pun bahkan dapat mencobanya terlebih dahulu secara gratis selama 30 hari," ujar CEO Dewaweb Edy Budiman dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (17/1/2018).

        Sementara itu, CEO rankingCoach Daniel Wette mengatakan, kolaborasi ini sungguh dinantikan karena adanya peluang-peluang yang bagus bagi pasar Indonesia ini.

        "Sebelumnya, kami telah menghabiskan banyak waktu untuk meriset apakah produk kami cocok dengan pasar lokal dan tersedia dalam Bahasa Indonesia. Kami yakin Dewaweb rankingCoach dapat membuka lebar peluang bisnis online yang ada di Indonesia," tukasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Dina Kusumaningrum
        Editor: Fauziah Nurul Hidayah

        Bagikan Artikel: