PT Petrosea Tbk (PTRO) berhasil membalikkan kinerja labanya menjadi positif di akhir tahun 2017. Perseroan sukses membukukan laba bersih US$8,23 juta dari posisi sebelumnya yang rugi US$7,93 juta.
Mengacu pada laporan keuangan perusahaan, naiknya pos pendapatan diduga menjadi salah satu alasan moncernya kinerja laba perusahaan. Tercatat pendapatan PTRO berhasil tumbuh ke angka US$259,86 juta, bandingkan dengan pendapatan di 2016 yang hanya sebesar US$209,37 juta.
Entitas usaha PT Indika Energy Tbk (INDY) ini juga berhasil membukukan keuntungan lain-lain bersih senilai US$143 ribu di 2017 dari posisi sebelumnya rugi US$11,17 juta. Sektor penambangan tampaknya masih menjadi primadona dalam bisnis perusahaan.
Tercatat dari lini bisnis ini berhasil terkumpul pendapatan US$171,27 juta. Sementara dari segmen rekayasa dan konstruksi mencatat angka pendapatan senilai US$70,23 juta.
Untuk lini bisnis jasa nilainya mengalami penurunan dari US$22,66 juta menjadi US$16,21 juta.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Gito Adiputro Wiratno
Editor: Fauziah Nurul Hidayah
Tag Terkait: