Calon Wakil Gubernur Jawa Barat, Ahmad Syaikhu bersama rekan-rekan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Indramayu menyambut rombongan goweser SRBC (Solo road bike comunity) di Kampung Eretan, Indramayu, Sabtu (21/4/2018)
SRBC melakukan perjalanan menggunakan sepeda dari Kota Semarang menuju Jakarta. Kegiatan gowes? tersebut diadakan dalam rangka milad ke 20 Partai Keadilan Sejahtera (PKS).?
"Mudah-mudah, Insyaa Allaah bisa terus melakukan perjalanan sampai tujuan dengan selamat dan sehat", Ucap Syaikhu.
Dia berharap, di Jawa Barat muncul dan berkembang potensi-potensi pesepedah yang bisa membanggakan Jawa Barat di ajang nasional maupun internasional.
Syaikhu mengajak seluruh masyarakat Jawa Barat membiasakan bersepeda demi kesehatan.
?Bersepeda juga bisa menjadi ajang silaturahim dengan komunitas sepeda lainnya, salah satunya dengan menikmati keindahan alam seperti Gopark Ciletuh dan Lingkarjati." katanya.
Sebelumnya, Sabtu (14/4/2018) Syaikhu bersepeda di Geopark Ciletuh Palabuhanratu bersama komunitas Sagobar dan Garore, dan berharap tempat tersebut bisa dilaksanakan event sepeda nasional maupun internasional dengan keindahan juga bisa menjadi daya tarik wisatawan, jelasnya.?
"Bagi saya bersepeda sudah menjadi filosofi dan menjadi motivasi untuk terus bergerak dalam kebaikan. Kalau kita berhenti maka jatuhlah, sama halnya kita bersepeda," pungkasnya.?
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Vicky Fadil