Facebook Inc (FB.O) menghapus konten yang terkait dengan instruksi pada pencetakan 3D senjata api, juru bicara perusahaan mengtakan dalam sebuah pernyataan, seiring dengan perdebatan seputar akses terhadap senjata di Amerika Serikat meningkat.
?Berbagi instruksi tentang cara mencetak senjata api menggunakan printer 3D tidak diizinkan di bawah Standar Komunitas kami. Sejalan dengan kebijakan kami, kami menghapus konten ini dari Facebook,? ungkap raksasa media sosial, sebagaimana dikutip dari Reuters, Jumat (10/8/2018).
Facebook tidak mengklarifikasi apakah itu hanya akan menghapus posting terkait atau halaman host dan akun juga, tetapi mengatakan akan segera berbagi kebijakan yang telah diperbarui.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Hafit Yudi Suprobo
Editor: Hafit Yudi Suprobo
Tag Terkait: