Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Prabowo Sebut Indonesia Akan Punah, Pak Luhut Naik Darah

        Prabowo Sebut Indonesia Akan Punah, Pak Luhut Naik Darah Kredit Foto: Kemenko Maritim
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Menko Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan ikut merespons pernyataan Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto terkait Indonesia punah. Ia menegaskan bahwa Prabowo jangan asal ngomong saja.

        "Tanya saja sama dia (Prabowo), masak punah, memangnya kita main-main. Indonesia ini bagus kok," katanya, kemarin Selasa (18/12/2018).

        Lanjutnya, ia juga menantang siapapun yang menyebut Indonesia terindikasi akan punah. "Berhadapan siapa yang mau ngomong, bilang punah, saya dari dalam. Ada Pak Bambang (kepala Bappenas). Kita punya dignity, kita punya harga diri," jelasnya.

        Sambungnya, ia pun menegaskan bahwa banyak yang rela berjuang hingga mati untuk negeri ini.

        "Kita juga pernah mau mati untuk republik ini kok, kenapa mesti bicara mau punah, punah apa, memangnya barang mau dipunahkan, yang benar sajalah. Jangan asal ngomong saja," tegasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: