Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Sanjung Maguire Brilian, Solskjaer: Dia Kapten Masa Depan

        Sanjung Maguire Brilian, Solskjaer: Dia Kapten Masa Depan Kredit Foto: (Foto: Twitter/Harry Maguire)
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer?menyebut Harry Maguire telah menjelma jadi pemimpin untuk The Red Devils ?julukan Man United? meski baru didatangkan pada bursa transfer musim panas 2019. Maguire menjadi pemimpin tak cuma saat berada di lapangan, tetapi juga di ruang ganti pemain.

        Solskjaer juga memuji Maguire sebagai pemain yang brilian karena memiliki kualitas. Selain kualitas, Solskjaer juga melihat Maguire memiliki kepribadian yang membuatnya pantas menjadi kapten sebuah tim besar. Kualitas dan kepribadian Maguire dinilai Solskjaer membuat pemain-pemain lain ingin mengikutinya.

        "Saya pikir dia brilian (sejak didatangkan). Saya pikir dia datang ke ruang ganti dan menjadi pemimpin. Dia juga jelas seorang pemimpin di lapangan, Anda bisa melihatnya. Dia jelas merupakan karakter dan kepribadian yang bisa menjadi kapten klub besar," kata Solskjaer, seperti yang dikutip dari laman resmi Man United, Sabtu (14/9/2019).

        Baca Juga: Jelang Hadapi Leicester City, Ole Minta Bantuan Harry Maguire

        "Ya, dan dia adalah pemimpin di ruang ganti dengan penampilan, kehadiran, status dan perilaku. Dia adalah karakter yang menurut Anda ingin diikuti. Beberapa memimpin dengan teknis, beberapa memimpin dengan suara dan dia benar-benar memiliki banyak hal (untuk bisa menjadi pemimpin)," tambahnya.

        Sanjungan Solskjaer menunjukkan betapa hebatnya bek termahal di dunia itu. Akan tetapi, keberadaan Maguire sejatinya belum berpengaruh banyak untuk Man United di Liga Inggris 2019-2020. Sebab, Man United hingga saat ini baru mampu meraih satu kemenangan, dua hasil imbang serta satu kekalahan di kandang dari empat laga yang telah dilakoni.

        Pertahanan Man United pun belum menunjukkan perbaikan dari musim lalu meski ada Maguire. Man united sudah kemasukkan empat gol hingga saat ini. Mungkin Maguire belum beradaptasi secara sempurna dengan rekan-rekan setimnya terutama di lini belakang sehingga Man United masih tampak rapuh saat bertahan.

        Namun, hal itu harus segera diperbaiki mengingat Man United akan menjamu Leicester City di Old Trafford, Sabtu (14/9/2019). Laga itu juga menjadi momen nostalgia bagi Maguire karena akan berhadapan dengan mantan timnya, Leicester.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Rosmayanti

        Bagikan Artikel: