Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Dipuji-puji Mega, Bu Risma Bener Nih Gak Mau...

        Dipuji-puji Mega, Bu Risma Bener Nih Gak Mau... Kredit Foto: Antara/Aditya Pradana Putra
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Walikota Surabaya Tri Rismaharini menyambut baik pujian yang dilontarkan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam pidato politiknya, di pembukaan Rakernas I dan HUT ke-47 PDI Perjuangan di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (10/1) kemarin.

        Dalam pidatonya tersebut, Megawati pun memuji Risma, terkait kinerjanya di Surabaya membuat bangga partai. Tak hanya itu, Megawati pun juga menyanjung Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

        Terkait itu, Risma pun mengaku tetap bersyukur mendapat pujian dari Ketua Umum.

        "Ya saya terima kasih atas kepercayaan dari Bu Mega. Meskipun saya selalu sampaikan bahwa tujuan saya bukan mendapat penghargaan atau apapun," ujarnya kepada wartawan, di sela, Rakernas I dan HUT ke-47 PDIP, di JIExpo Kemayoran Jakarta, Sabtu (11/1).

        Baca Juga: Megawati Ingatkan Kader PDIP agar Tak Obok-Obok Hati Rakyat

        Baca Juga: Jadi Kepala Daerah Berprestasi, Tri Rismaharini Dipuji Megawati

        Ia menyatakan dirinya tidak mau gila jabatan meski dia banyak banyak menyabet berbagai penghargaan. Menurutnya, ketika mengemban amanah selalu ada resiko yang harus diemban pula.

        "Saya pantang meminta jabatan karena di jabatan itu selalu terkandung risiko, di mana saya harus adil, amanah. Kalau di agama itu ada fatonah dan sebagainya. Jadi, itu berat," kata dia.

        Lebih lanjut, terkait dirinya akan maju di Pilgub DKI Jakarta, dia mengatakan berpasrah kepada Tuhan Allah SWT.??

        "Nanti itu Tuhan akan mengatur jalan hidup saya. Saya semua saya serahkan pada Tuhan," tukasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: