Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Masuk Nominasi Oscar, Intip Kerennya Busana Scarlett Johansson di Red Carpet

        Masuk Nominasi Oscar, Intip Kerennya Busana Scarlett Johansson di Red Carpet Kredit Foto: Instagram
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Sesuai prediksi para kritikus film dunia, Scarlett Johansson berhasil masuk dalam nominasi Academy Awards (Oscar) ke-92 untuk kategori aktris pendukung wanita terbaik. Prestasi tersebut, dia dapat berkat akting apiknya dalam film Marriage Story.

        Sejak masuk dalam industri hiburan Hollywood pada 1994 silam, Scarlett Johansson memang mencuri perhatian publik. Apalagi setelah bermain dalam deretan film box office seperti Lost in Translation hingga Marvel Cinematic Universe.

        Ia sempat disebut-sebut sebagai salah satu aktris paling ambisius di Hollywood, karena selalu berusaha meningkatkan kemampuan aktingnya. Scarlett Johansson juga tak pernah takut mencoba hal baru, termasuk untuk urusan busana dan model rambut.

        Baca Juga: Lengkap! Ini Daftar Nominasi Golden Globes 2020, Marriage Story Mendominasi!

        Penasaran kan seperti apa padu padan busana ala Scarlett Johansson? Berikut rangkuman 5 busana terbaik Scarlett Johansson di atas red carpet, seperti dilansir dari USA Today, Selasa (14/3/2020).

        Louis Vuitton

        Seperti yang sempat disinggung sebelumnya, aktris dengan pendapatan terbesar ke-3 di Hollywood ini memang paling sering mengubah model potongan rambutnya. Contohnya seperti saat ia menghadiri gala premiere Marriage Story di Los Angeles, Amerika Serikat, beberapa waktu lalu.

        Scarlett tampil menggoda dengan potongan rambut sculptural updo berwarna blonde. Untuk urusan busana, ia mengenakan strapless dress bernuansa silver dan ungu dari Louis Vuitton.

        Celine

        Saat menghadiri Governors Awards, Scarlett Johansson lagi-lagi mencuri perhatian publik berkat penampilannya yang sangat memesona. Kala itu, ia memakai gaun hitam dari Celine dengan nuansa keemasan yang sangat kental.

        Gaun ini sukses membuat Scarlett terlihat lebih elegan dan sensual. Terlebih saat ia berpose membelakangi kamera. Sebuah tato bunga berukuran besar tampak menghiasi punggungnya.

        Miu Miu

        Meski di film Avengers ia cenderung tampil garang dan boyish, di foto yang satu ini, Scarlet berhasil membuktikan kepada publik bahwa dirinya juga bisa terlihat cantik dalam balutan bernuansa feminin. Lihat saja padu padan busana yang ia kenakan saat menghadiri gala premiere 'Jojo Rabbit' tahun lalu.

        Scarlett Johansson mengenakan two piece bernuansa merah muda dengan aksen floral dari Miu Miu. Busana ini membuat wajahnya terlihat lebih fresh dan manis.

        Tom Ford

        Scarlett Johansson lagi-lagi memukau publik saat menjadi bintang tamu dalam acara Elle Woman in Hollywood 2019. Ia mengenakan sleveeless dress hitam dari Tom Ford berbahan velvet. Scarlett juga memberikan statement pada bagian matanya dengan sentuhan maskara berwarna bold.

        Dior

        Strapless dress sepertinya menjadi salah satu busana favorit Scarlett Johansson, mengingat ia sering tampil mengenakan busana tersebut. Seperti saat menghadiri New York Film Festival pada 4 Oktober 2019.

        Ditemani lawan mainnya, Adam Driver, Scarlett terlihat stunning dalam balutan gaun hitam beraksen payet-payet dari Dior. Rambutnya diikat ke belakang menggunakan aksesori berupa pita hitam.

        Sementara untuk urusan make up, Scarlett memilih tampil natural dengan polesan lipstik berwarna nude.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Muhammad Syahrianto

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: