Syukuran HUT Perum BULOG Ke-53 Tahun 2020 dirayakan dengan sangat sederhana oleh Perum BULOG Kanwil Sumut. Dalam kondisi pandemi covid-19 Bulog masih tetap fokus dengan mempertahankan kondisi pangan, yakni menghadirkan 6 merk beras.
Pemimpin Wilayah Perum BULOG Kanwil Sumut, Arwakhudin Widiarso mengatakan, 6 merk beras ini yakni Beras Andaliman, Beras Bukit Barisan, Beras Danau Toba, Beras Ulos, Beras Horas Kita dan beras Dua Kuala.
"Beras tersebut sebagian telah di produksi dan akan segera diperkenalkan kepada masyarakat khususnya masyarakat Sumatera Utara sebagai beras milik BULOG dan menjadi kebanggaan Sumut," katanya, Selasa (12/5/2020).
Baca Juga: Tanggap Covid-19, Bulog Beri Bansos Senilai Rp2 Miliar untuk Warga Terdampak
Baca Juga: Bulog Sumut Bagikan 5.000 Kg Beras ke Masyarakat Terdampak Covid-19
Dikatakannya, acara ini hanya diikuti pihak internal dan kalangan terbatas yaitu Karyawan/karyawati, Jajaran SPI Regional I Medan, dan perwakilan KC Medan.
"Saya menekankan bahwa pentingnya semangat kebersamaan dan kerja keras maka kita akan bisa benar-benar mewujudkan “ BULOG Hadir untuk Pangan Indonesia”,"ujarnya.
Acara Syukuran ini tetap diwajibkan memakai masker (APD) dan penerapan social/physical distancing.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Vicky Fadil