Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Kuartal II 2021, Pengguna Mobile Banking BNI Merangsek 56,82%

        Kuartal II 2021, Pengguna Mobile Banking BNI Merangsek 56,82% Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Era disrupsi atau perubahan mendasar pada layanan perbankan digital merupakan orde kebangkitan baru bagi Digital Banking BNI. Dimana, BNI telah meluncurkan The New BNI Mobile Banking bertepatan dengan Hari Ulang Tahun ke - 75 BNI pada 5 Juli 2021 lalu.

        “The New BNI Mobile Banking kami siapkan untuk menjawab kebutuhan nasabah segmen ritel yang kini semakin dinamis. Untuk itu kami lengkapi dengan fitur-fitur yang lebih lengkap, serta hadir dengan tampilan baru yang SIMPLE, FRESH, CLEAN, yang membuat kita mulai bisa bertransaksi apa aja sekarang, #GaPakeNanti", ujar Wakil Direktur Utama BNI Adi Sulistyowati yang akrab disapa Susi di Jakarta, akhir pekan kemarin.

        Susi menyebutkan, minat masyarakat untuk menggunakan aplikasi BNI Mobile Banking ini terus meningkat. Hal tersebut terlihat dari jumlah penggunanya yang tumbuh 56,82% YoY pada Kuartal 2 tahun 2021.

        Para penggunanya juga aktif menggunakan aplikasi ini, terlihat dari jumlah transaksi yang juga terus tumbuh. Pada Kuartal 2 tahun 2021, tercatat jumlah transaksi yang menggunakan BNI Mobile Banking tumbuh sebesar 54,2% secara YoY. Baca Juga: Hijaukan Lahan Kritis, BNI Kasih Bantuan Rp430 Juta

        “Pertumbuhan jumlah transaksi tersebut diikuti oleh kenaikan nominal uang yang ditransaksikan, pada Kuartal 2 tahun 2021 tumbuh 31,8% secara YoY,” tukasnya.

        Kinerja positif tersebut tidak terlepas dari fitur – fitur yang semakin lengkap dibenamkan di dalam aplikasi The New BNI Mobile Banking. terdapat sejumlah fitur baru yang dapat dinikmati nasabah. 

        Misalnya Personalisasi Profil. Lewat fitur ini, pengguna BNI Mobile Banking dapat menambahkan foto terbaik mereka untuk dijadikan Profile Picture di aplikasi ini. Selain itu, ada juga fitur Atur Menu Favorit yang memudahkan dalam bertransaksi sesuai dengan transaksi favorit yang sering dilakukan.

        BNI Mobile Banking dapat di -  download atau update  sekarang dan ajak keluarga juga rekan terdekat untuk menggunakan BNI Mobile Banking sebagai aplikasi perbankan utama dalam bertransaksi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Fajar Sulaiman
        Editor: Fajar Sulaiman

        Bagikan Artikel: