Untuk mendukung tujuan pembangunan kepariwisataan, Tiket.com berkomitmen untuk mengembangkan desa wisata dengan tujuan meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan mendukung pelaku ekonomi kreatif, serta memajukan kebudayaan di Indonesia melalui program Jagoan Pariwisata 2022.
Program ini merupakan hasil kemitraan strategis bersama dengan Kemenparekraf RI dalam upayanya menghadirkan serangkaian program berwujud lokakarya edukatif dan interaktif bagi para pelaku usaha wisata nasional.
Gaery Undarsa, Co-Founder dan Chief Marketing Officer Tiket.com, memaparkan, Jagoan Pariwisata merupakan salah satu upaya Tiket.com dalam mendukung inisiatif pemerintah, dalam hal ini Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, untuk memberdayakan masyarakat yang adaptif dan berdaya saing, sehingga menghasilkan pelaku bisnis lokal yang unggul dalam bidang pariwisata.
Baca Juga: Dukung Peningkatan Pariwisata Nasional, Tiket.com Luncurkan Program Jagoan Pariwisata
"Program ini juga merupakan upaya Tiket.com dalam mendorong keberadaan Desa Wisata di Indonesia agar lebih dikenal oleh masyarakat dan menjadi destinasi favorit para wisatawan baik lokal maupun mancanegara,” ungkapnya dalam acara virtual Tiket.com, Selasa (2/8/2022).
Sebagai mitra penting dari program Jagoan Pariwisata, Sandiaga Salahuddin Uno selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, menuturkan bahwa Tiket.com telah memberikan warna baru dan sumbangsih pengalaman terbaik bagi wisatawan dengan membawa industri pariwisata Indonesia naik kelas ke ranah digital sehingga dapat terakses oleh seluruh masyarakat.
Menyambut usia 11 tahunnya Tiket.com, lanjutnya, dengan didukung oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, membuat gebrakan melalui program Jagoan Pariwisata, sebuah inisiatif berwujud lokakarya edukatif dan interaktif bagi para pelaku wisata di Desa Wisata.
"Program ini akan membantu memberikan solusi nyata bagi isu yang dihadapi oleh para pegiat dan pelaku pariwisata sekaligus memberikan kiat jitu dalam mengoperasikan usaha pariwisata dengan lebih cerdas,” tutur Sandiaga kepada rekan-rekan media.
Acara virtual yang diadakan oleh Tiket.com pada Selasa (2/8/2022) ini bertujuan untuk secara resmi meluncurkan program Jagoan Pariwisata 2022 sekaligus menciptakan awareness terhadap inisiatif dari program tersebut.
“Bersama Yoris Sebastian dan Inspigo selaku mentor lead yang akan memimpin mentor-mentor dari t-fams (karyawan Tiket.com) dalam memberikan bimbingan dan pelatihan bisnis terpadu, saya, Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, mengucapkan selamat kepada tiket.com dan pelaku usaha wisata yang nantinya terpilih mengikuti program Jagoan Pariwisata," pungkas Sandiaga.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Tri Nurdianti
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait: