Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Kecelakaan Maut di Bekasi Makan 10 Korban Jiwa, Ridwan Kamil Langsung Perintahkan Evaluasi: Saya Minta Kepolisian...

        Kecelakaan Maut di Bekasi Makan 10 Korban Jiwa, Ridwan Kamil Langsung Perintahkan Evaluasi: Saya Minta Kepolisian... Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Sebuah insiden kecelakaan maut terjadi di dekat SD II dan III Kota Baru, Jalan Sultan Agung, Kranji, Bekasi pada Rabu (31/8/2022). Peristiwa naas saat truk trailer menabrak tiang BTS ini memakan 10 korban jiwa. Atas hal ini, Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil ikut bersuara.

        Ia meminta Plt Wali Kota Bekasi Tri Adianto Cahyono menunjukan rasa empati atas kejadian tersebut dengan mengunjungi keluarga korban. Menurut pria yang akrab disapa Kang Emil itu, kejadian ini perlu mendapatkan perhatian dari pemerintah setempat. Apalagi dari 10 korban meninggal, tujuh di antaranya adalah anak-anak.

        Baca Juga: Lakukan Pencegahan Kecelakaan Sejak Dini, Jasa Raharja Tanamkan Kedisiplinan Berlalu Lintas Kepada Anak-anak

        "Kepada Walkot Bekasi segera di waktu yang terdekat untuk melakukan takziah kepada warganya, apalagi tujuh korbannya anak-anak ya," ujar Kang Emil di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (31/8/2022).

        Selain itu, Kang Emil juga mengaku bakal mengunjungi korban dalam waktu dekat ini. Namun, ia tak merinci kapan pertemuan dengan pihak keluarga akan dilakukan.

        "Saya juga dalam sela-sela kesibukan yang belum selesai ini akan coba upayakan untuk menjenguk juga kepada keluarga yang ditinggalkan," ucapnya.

        Ia juga menyoroti soal kelaikan kendaraan pengangkut barang yang dimiliki perusahaan. Karena itu, ia meminta kepolisian turun tangan mengusut peristiwa ini.

        Baca Juga: Depan Ridwan Kamil, Anies Baswedan Curhat Sulitnya Atasi Masalah Utama DKI Jakarta

        "Tadi saya meminta kepada kepolisian melakukan penindaklanjutan agar ini menjadi terang berderang masalahnya," ucapnya.

        "Sambil kita evaluasi masalahnya sesuatu yang sistemik atau kecelakaannya," katanya.

        Sebelumnya diberitakan, sebuah truk menabrak tiang BTS di Jalan Sultan Agung, tepatnya di daerah Kranji, Bekasi pada Rabu (31/8/2022) pagi tadi. Peristiwa ini viral di media sosial.

        Foto-foto kecelakaan itu diunggah di akun Twitter TMC Polda Metro Jaya yang menyebut tiang tersebut adalah tiang BTS ditabrak truk trailer. Menurut TMC Polda Metro Jaya, truk kontainer menabrak tiang BTS diduga mengalami rem blong.

        Baca Juga: Pemkab Bekasi Alokasikan Biaya Tak Terduga untuk Atasi Gejolak Harga

        "Terjadi kecelakaan truk mengalami rem blong dan menabrak tiang BTS roboh dan menimpa kendaraan di Jl. Sultan Agung Kota Baru Bekasi Barat. Saat ini sedang dalam penanganan petugas laka lantas Kota Bekasi," cuit TMC Polda Metro Jaya.

        Dari foto yang diunggah itu, tiang BTS tampak menimpa sebuah kendaraan truk lain. Tiang BTS juga menimpa pedagang makanan yang berada di samping Halte SDN Kota Baru. Tampak panci hingga baskom berserakan. Ada juga ceceran makanan, begitu juga dedaunan pohon di dekat halte.

        Korban 10 Orang Meninggal Dunia

        Akibat kecelakaan itu, dilaporkan 10 orang tewas. Selain itu, 20 korban juga dilaporkan luka-luka. Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Kota AKBP Agung Pitoyo menyebut hal ini berdasar data sementara yang diperolehnya.

        Baca Juga: MIND ID Dukung TK Inspirasi Indonesia di Bekasi Sebagai Tempat Belajar untuk Anak Pemulung

        "Sejauh ini untuk sementara mudah-mudahan tidak tambah lagi yang meninggal dunia 10 yang luka 20," kata Agung kepada wartawan, Rabu (31/8/2022).

        Agung menyampaikan, kroban meninggal dunia dan luka luka-luka tersebut telah dievakuasi ke RSUD Kota Bekasi dan RS Ananda. "Dibawa ke RSUD dan RS Ananda," katanya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ayu Almas

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: