Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Singgih Sahid Sebut Megawati Banteng Petarung: Mustahil Mega akan Pilih selain Ganjar Pranowo

        Singgih Sahid Sebut Megawati Banteng Petarung: Mustahil Mega akan Pilih selain Ganjar Pranowo Kredit Foto: Tangkap Layar/YouTube Arsip Nasional RI
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Nama Ganjar Pranowo selalu disebut-sebut sebagai salah satu Calon Presiden (Capres) 2024. Apalagi setelah Lembaga survei Charta Politika Indonesia merilis hasil survei elektabilitas capres 2024.

        Hasilnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo unggul daripada bakal capres lainnya, NasDem Anies Baswedan dan Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

        Hal ini membuat banyak orang meyakini bahwa Ganjar nantinya akan menggantikan posisi Presiden Joko Widodo.

        Baca Juga: Ganjar Pranowo Hapus Cuitannya soal Renovasi Rumah Kader PDIP, Netizen Langsung Pertanyakan Hal Ini!

        Padahal, sampai saat ini Ganjar masih belum mendapat sinyal positif dari Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

        Meski demikian banyak pengamat yang sudah yakin jika nantinya Megawati akan tetap mengusung Ganjar sebagai Capres 2024.

        Salah satunya yaitu Singgih Sahid, menurutnya mustahil jika nantinya Megawati akan memilih yang lainnya.

        "Hampir pasti Mega akan memilih Ganjar Pranowo. mustahil guis Mega akan memilih yang lain," ungkapnya dikutip dari kanal YouTube 2045 TV pada Jumat (30/12/22).

        Singgih Sahid menyebut jika Megawati adalah banteng petarung sehingga kecil kemungkinan untuk mau mengalah.

        "Megawati Soekarnoputri bisa mengalah untuk hal-hal yang tidak prinsip. Tapi demi hal-hal yang strategis dia lebih suka bertarung daripada mengalah," ungkapnya.

        Singgih Sahid mengatakan jika Megawati memang belum menetapkan pasangan calon untuk diusung oleh PDI Perjuangan. 

        "Megawati memang belum mengusung pasangan calon, karena prioritas Megawati adalah mempersiapkan segenap komponen partai untuk meraih Hattrick," ujarnya.

        "Megawati dan jajaran elit PDI Perjuangan sudah lantang memastikan tekad menang 3 kali. Yaa mereka punya target 3 kali mendudukkan kadernya di kursi presiden dan terbanyak menduduki kursi DPR RI," tambahnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Fajria Anindya Utami

        Bagikan Artikel: