Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Sambutan Pertama sebagai Menkominfo, Budi Arie: Berat Sekali Ya Tantangannya

        Sambutan Pertama sebagai Menkominfo, Budi Arie: Berat Sekali Ya Tantangannya Kredit Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie Setiadi, meminta jajarannya untuk tidak terpengaruh pada perkara yang tengah menimpa Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo).

        Hal itu diungkapkan Budi dalam sambutannya seusai mengikuti serah terima jabatan dengan Plt. Menkominfo sebelumnya, sekaligus Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD, di Kantor Kemenkominfo, Jakarta, Senin (17/7/2023).

        Baca Juga: Demokrat Blak-blakan Akui Tak Tahu Rekam Jejak Budi Arie, Menkominfo yang Baru Dilantik Jokowi

        "Seperti arahan Pak Menko, berat sekali ya tantangannya. Tapi kita harus tetap optimis dan gerak cepat, nggak usah pesimis. Kalau ada masalah biarlah yang bermasalah berurusan dengan masalahnya, kita semua tidak bermasalah menyelesaikan masalah," kata Budi Arie.

        Budi Arie meminta rentetan masalah yang menerpa Kemenkominfo tidak menyurutkan semangat membangun jajarannya. Oleh karena itu, dia meminta jajarannya tetap optimis dalam menjalani program-program Kemenkominfo.

        Pasalnya, layanan digitalisasi bagi masyarakat tetap harus terpenuhi demi masa depan bangsa. Eks Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Wamendes PDTT) itu menilai infrastruktur digital penting untuk memberikan kesetaraan akses internet di seluruh Indonesia.

        "Bandwidth untuk rakyat itu menjadi penting, jangan sampai rakyak Indonesia ini tidak memiliki akses untuk menikmati atau melaksanakan akses terhadap digitalisasi dan perkembangan yang begitu pesat," paparnya.

        Sebagaimana diketahui, Budi Arie resmi dilantik menggantikan Johnny G Plate yang terseret perkara proyek pembangunan menara Base Transceiver Station (BTS) 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 BAKTI Kominfo 2020-2022.

        Diberikan sebelumnya, Budi Arie dilantik berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 62 P Tahun 2023 tentang Pengangkatan Menteri Komunikasi dan Informatika Kabinet Indonesia Maju Periode Tahun 2019-2024 tertanggal 14 Juli 2023.

        Baca Juga: Ketum Projo Budi Arie Setiadi Dinilai Pas Duduki Kursi Menkominfo

        Pada saat mengucap sumpah dalam pelantikannya, Budi Arie berjanji akan setia pada Undang-undang Dasar (UUD) Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Dia juga berjanji akan menjalankan peraturan perundang-undangan yang ada.

        "Demi Allah, saya berjanji bahwa saya akan setia kepada Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya, demi dharma bakti saya kepada bangsa dan negara," kata Budi Arie saat mengucapkan janji jabatan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (17/7/2023).

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Andi Hidayat
        Editor: Ayu Almas

        Bagikan Artikel: