- Home
- /
- Kabar Finansial
- /
- Bursa
Laba DNET Kuartal III 2024 Melonjak 25 Persen, Laba Per Saham Dasar Ikut Melejit
Pada periode Januari-September 2024 atau kuartal III, laba bersih Indoritel Makmur (DNET) melonjak 25 persen dari periode sama tahun lalu sebesar Rp596,12 miliar, sehingga kini menjadi Rp596,12 miliar.
Dengan melonjaknya laba bersih DNET 25 persen, laba per saham dasar ikut melejit dari sebelumnya Rp42,03 menjadi 52,53.
Baca Juga: Kemensos Siap Eksekusi Program Makan Bergizi Gratis
Kemudian pendapatan dari kontrak dengan pelanggan melonjak 1,94 persen dari periode sama tahun lalu Rp1,03 triliun, sehingga menjadi Rp 1,05 triliun. Lalu bagian laba dari entitas asosiasi dan ventura bersama surplus 62 persen menjadi Rp607,78 miliar dari Rp374,19 miliar. Beban penjualan Rp713,44 miliar, bengkak dari Rp565,96 miliar.
Beban umum dan administrasi dari Rp94,4 miliar menjadi Rp117,31 miliar. Pendapatan lainnya dari Rp567 juta melejit hingga Rp14,55 miliar. Laba usaha mengalami lompatan dari Rp745,57 miliar menjadi Rp849,66 miliar. Penghasilan keuangan dari Rp342,11 miliar melesat ke Rp376,67 miliar.
Biaya keuangan dari Rp405,34 miliar bertambah menjadi Rp423,69 miliar. Kemudian laba sebelum pajak penghasilan dari Rp682,33 miliar mengalami lonjakan menjadi Rp802,64 miliar. Sedangkan beban pajak dari Rp21,76 miliar membengkak ke Rp33,41 miliar. Sementara laba periode melejit dari Rp660,57 miliar ke Rp769,23.
Total ekuitas mengalami peningkatan dari periode akhir 2023 senilai Rp13,07 triliun menjadi Rp13,85 triliun. Jumlah liabilitas berkurang dari episode akhir tahun lalu Rp7,63 triliun menjadi Rp7,62 triliun. Total aset mengalami lonjakan dari episode akhir tahun sebelumnya Rp20,71 triliun menjadi Rp21,48 triliun.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Editor: Ulya Hajar Dzakiah Yahya
Tag Terkait: