Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        BI: Indeks Konsumen Melemah

        Warta Ekonomi -

        WE Online, Jakarta - Survei Konsumen Bank Indonesia (BI) mengindikasikan tingkat keyakinan konsumen pada September 2015 melemah dibandingkan bulan sebelumnya.

        Menurut Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Tirta Segara, pelemahan itu didorong penurunan kedua komponen pembentuknya, yakni Indeks Kondisi Ekonomi saat ini (IKE) dan Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK).

        "Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada September 2015 tercatat sebesar 97,5, lebih rendah dibandingkan 112,6 pada bulan sebelumnya," kata Tirta akhir pekan lalu.

        Menurut Tirta, tekanan harga juga diperkirakan naik pada Desember 2015. Hal itu terindikasi dari Indeks Ekspektasi Harga (IEH) tiga bulan mendatang yang naik 9,5 poin menjadi 164,5. Peningkatan tertinggi diperkirakan terjadi pada kelompok bahan makanan dan kelompok makanan jadi, minuman, rokok, dan tembakau.

        Melemahnya keyakinan konsumen juga terjadi pada kenaikan penghasilan. Konsumen melihat jumlah tabungan enam bulan mendatang lebih lambat dari bulan sebelumnya.

        "Di sisi lain jumlah pinjaman enam bulan mendatang diperkirakan meningkat dari bulan sebelumnya," tambahnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Cahyo Prayogo

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: