Sebanyak 1.322 personel gabungan Polda Metro Jaya dan jajaran polres mengamankan kedatangan dan konvoi atlet Olimpiade Rio de Janeiro 2016.
"Pengamanan melibatka semua unsur satuan kepolisian," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Awi Setiyono di Jakarta Selasa (23/8/2016).
Awi menyebutkan 1.145 personel dari Polda Metro Jaya dan 177 personel dari Satuan Tugas Polres Metro Bandara Internasional Soekarno-Hatta, serta Polres Metro Jakarta Pusat.
Petugas yang terlibat dari pengamanan objek vital, intelkam, reserse, sabhara dan lalu lintas menyebar pada beberapa lokasi.
Beberapa lokasi yang menjadi titik pengamanan antara lain kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (kemenpora), hotel dan Istana Kepresidenan, Jakarta.
Selain itu, petugas juga akan mengamankan ruas jalan yang akan dilintasi rombongan atlet olimpiade saat konvoi.
Rencananya, para atlet olimpiade itu akan tiba melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada Selasa (23/8) ini.
Selanjutnya, rombongan atlet Indonesia itu akan melintasi Tol Dalam Kota-pintu Tol Semanggi-Jalan Gerbang Pemuda-Jalan Asia Afrika-Jalan Jenderal Sudirman-Jalan MH Thamrin-Gedung Kemenpora.
Konvois juga akan digelar pada Rabu (24/8) dengan rute Gedung Kemenpora-Jalan Pemuda-Jalan Asia Afrika-Pintu I Senayan-Jalan Sudirman-Jalan Thamrin-Jalan Medan Merdeka Barat-Istana Kepresidenan. (Ant)
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil
Advertisement