Ini 13 Startup yang Lolos Program Akselerator dan Investor Teraktif di Silicon Valley
Dengan digandeng oleh perusahaan investasi lokal Gan Konsulindo (GK), Plug and Play sebagai akselerator startup sekaligus investor teraktif di Silicon Valley kembali memberikan investasi untuk startup di Indonesia dan startup internasional.
Dalam konferensi pers yang digelar Plug And Play di Jakarta, pada Selasa (9/1/2018), GK Plug And Play mengumumkan 13 startup yang terpilih. Berikut 13 startup yang terpilih untuk masuk di dalam program akselerator sekaligus investor teraktif di Silicon Valley tersebut.
1. Blynk (www.blynk.cc)
Blynk menyediakan platform yang membantu Usaha Kecil Menengah (UKM), korporasi, dan badan pemerintahan untuk membuat aplikasi. Platform ini memungkinkan para pelaku UKM membangun aplikasi dengan fitur drag and drop dan tanpa menggunakan banyak bahasa pemrograman.
2. Cheers Global Wallets (www.cheers-now.com)
Cheers memberikan kemudahan kepada developer untuk mengintegrasikan e-wallet di dalam aplikasi yang dibangun secara mandiri sehingga para penggunanya dapat terhubung secara finansial.
3. Dana Bijak (danabijak.com)
Danabijak adalah layanan pinjaman online tanpa agunan yang menawarkan pinjaman mikro kepada masyarakat Indonesia.
4. Datanest (datanest.io)
Datanest membantu perusahaan-perusahaan untuk mengolah data dengan machine learning dan Artificial Intelligence (AI) sehingga dapat dijadikan sebagai dasar untuk pengambilan keputusan.
5. Duit Hape (www.duithape.com)
Duit Hape merupakan sistem pembayaran dan pengiriman uang seluler independen yang dapat bekerja di semua sistem operasi, operator telekomunikasi, dan bank. Duit Hape memungkinkan penggunanya untuk melakukan setoran tunai dan penarikan, transfer, pembayaran cicilan, jaminan sosial, dan sebagainya.
6. Eresto (eresto.co.id)
Eresto adalah perangkat lunak sebagai layanan berbasis cloud untuk menjalankan restoran secara profesional, seperti manajemen persediaan, akuntansi, CRM, dan sebagainya secara terpatu dengan implementasi yang mudah.
7. Gandeng Tangan (gandengtangan.org)
Gandeng tangan merupakan peer-to-peer lending platform yang bertujuan memberikan investasi jangka pendek untuk membantu pembiayaan UMKM.
8. Gringgo (gringgo.co)
Gringgo adalah aplikasi yang mengagregasi dan mengatur layanan pengumpulan serta daur ulang sampah.
9. Indogold (www.indogold.com)
Indogold adalah platform online yang membantu penggunanya melakukan investasi logam mulia secara aman dan fleksibel. Mulai dari tabungan emas dengan berat terkecil 0.001 gram, layanan cicilan untuk member, penggadaian logam mulia, dan sebagainya.
10. Manpro (manpro.id)
Manpro adalah aplikasi khusus dalam solusi bidang project management, khususnya untuk dokumentasi proyek konstruksi. Dengan Manpro, pengguna dapat mengakses dokumen atau gambar dengan mudah.
11. Periksa ID (periksa.id)
Periksa ID adalah solusi terintegras yang dapat membantu meningkatkan kualitas pelayanan di bidang kesehatan menjadi lebih responsif, efektif, dan transparan. Dengan platform ini, pengguna dapat menulis resep, menyimpan catatan media, mengelola data pasien, menulis resep, dan lainnya.
12. Trukita (trukita.com)
Trukita adalah platform online dimana pengguna dapat mendapatkan harga terbaik untuk kebutuhan trucking dan kargo.
13. Weston (westonenergy.co.id)
Weston menyediakan solusi untuk renewable energy system di daerah terpencil di Indonesia. Sistem ini dapat digunakan oleh setiap rumah untuk mendapatkan akses listrik dengan sistem pembayaran pay per use yang terjangkau.
Setelah diakselerasi selama 3 bulan, para startup ini akan dijadwalkan untuk mempresentasikan bisnis mereka pada GK Plug and Play Expo di hadapan ratusan tamu ekslusif yang terdiri dari investor, pemerintah, C-Level Executives, dan media pada April mendatang.
"Program GK Plug and Play memang dirancang untuk berkesinambungan. Setelah program, kami adakan Expo Day sehingga startup-startup ini dapat bertemu dengan partner bisnis dan investor di stage berikutnya," tutur Wesley Harjono, President Director Plug and Play Indonesia.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Ning Rahayu
Editor: Fauziah Nurul Hidayah