PT Witami Tunai Mandiri (TrueMoney) dan PT M Cash Integrasi Tbk (MCAS), anak usaha PT Kresna Graha Investama Tbk (KREN), menandatangani perjanjian kerja sama strategis dalam rangka perluasan layanan pengisian saldo (Top Up) TrueMoney melalui lebih dari 1.700 jaringan kios digital MCAS yang telah tersebar di seluruh Indonesia.
Direktur Operasional TrueMoney Indonesia, Rio da Cunha, mengklaim dengan adanya kerja sama strategis ini, akan semakin mempermudah dari 16.000 agen TrueMoney dan 450.000 member TrueMoney untuk mengisi ulang saldo mereka.
"Kedepannya kerja sama strategis ini akan terus berlanjut untuk beberapa layanan lain seperti layanan Cross-billers True Money & M Cash (PPOB products supply dari MCAS ke dalam Aplikasi True Money maupun sebaliknya) dan pengisian e-toll," terangnya di Jakarta, Rabu (8/8/2018).
Direktur MCAS, Mohammad Anis Yunianto, menambahkan kerja sama Cross-billers yang akan dilakukan dalam waktu dekat ini dengan TrueMoney adalah penambahan jalur baru distribusi dari produk produk digital MCAS, dan menambah produk yang ditawarkan aplikasi TrueMoney kepada penggunanva.
"Kios digital MCAS saat ini sudah dapat digunakan untuk top up e-money dan e-wallet. Dengan adanya kerja sama yang dilakukan dengan TrueMoney, ini memperkaya konten dari kios digital dan memperluas jaringan kami sebagai rekan e-money," imbuhnya.
Kios digital MCAS dapat ditemukan di berbagai jaringan ritel modern seperti Ranch & Farmers Market, ACE Hardware, lnforma, Chatime, Hero & Giant, Hypermart, dan berbagai jaringan ritel modern lainnya. Selain itu kios digital MCAS juga sudah dapat ditemukan di Bandar Udara Internasional SoekarnoHatta serta jaringan tradisional mitra MCAS.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Dina Kusumaningrum
Editor: Kumairoh
Tag Terkait: