Meski nilai tukar mata uang rupiah melemah terhadap dolar Amerika, namun Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menegaskan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi jenis solar, minyak tanah, dan BBM penugasan jenis Premium tidak akan naik.
Menteri ESDM, Ignasius Jonan, mengatakan pemerintah tidak akan menaikkan BBM dalam waktu dekat. Pemerintah ingin fokus menahan tekanan defisit transaksi berjalan, misalnya, mengeluarkan kebijakan untuk menekan impor dan mendorong ekspor pada waktu bersamaan.
"Pemerintah tidak merencanakan kenaikan harga BBM dalam waktu dekat," katanya di Jakarta, Rabu (5/9/2018).
Di sektor ESDM, lanjutnya, pemerintah melakukan perluasan mandatori program pencampuran biodiesel 20 persen, baik untuk solar pemenuhan kewajiban domestik (Public Service Obligation/PSO) yang mendapatkan subsidi dan non-PSO. Kebijakan ini diperkirakan bisa menghemat impor minyak tahun 2018 senilai US$2 miliar hingga US$2,3 miliar. Kemudian, menunda pengerjaan proyek pembangkit listrik yang belum mencapai tahap pemenuhan kewajiban pembiayaan (financial closing) dengan kapasitas total 15.200 MW.
Sehingga dengan pergeseran proyek itu, tambah Jonan, tekanan untuk pengadaan barang impor demi kepentingan proyek pembangkit listrik bisa berkurang sekitar US$8 miliar hingga US$10 miliar mengingat saat ini rata-rata Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) proyek pembangkit listrik ada di kisaran 20 hingga 40 persen.
Tidak hanya itu, pemerintah juga bakal membatasi impor barang modal yang bisa diproduksi di dalam negeri. Bahkan mendorong seluruh eksportir sektor ESDM untuk menempatkan devisanya di dalam negeri.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim
Tag Terkait: