Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Genap Setahun, LRT Sumsel Layani 2,2 Juta Penumpang

Genap Setahun, LRT Sumsel Layani 2,2 Juta Penumpang Kredit Foto: Antara/Nova Wahyudi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Tepat pada hari ini, Selasa (23/7/2019), moda transportasi massal LRT Sumatera Selatan telah genap beroperasi selama satu tahun. Sejak 23 Juli 2018, LRT yang dioperatori PT Kereta Api Indonesia (Persero), mulai digunakan sebagai sarana transportasi bagi masyarakat Sumsel.

Diketahui, pada mulanya LRT digunakan untuk mengakomodasi kebutuhan transportasi bagi atlet, official, media asing dan dalam negeri pada pelaksanaan Asian Games Agustus 2018 lalu di kota Palembang dan menjadi kebanggaan bagi Indonesia karena apresiasi yang baik dari peserta Asian Games 2018.

General Manager LRT Sumsel, Sofan Hidayah menyampaikan, saat ini LRT Sumsel menjadi kebanggaan dengan mengubah wajah kota Palembang, masyarakat Palembang, dan bangsa Indonesia sebagai budaya baru bertransportasi publik yang aman, nyaman, dan modern.

Dirinya juga menginformasikan bahwa selama setahun ke belakang, LRT Sumsel telah mengangkut lebih dari 2 juta penumpang.

Baca Juga: Kapan LRT Beroperasi Komersial?

"Selama satu tahun operasional, LRT Sumsel telah mengangkut lebih dari 2.214.737 penumpang dengan okupansi rata-rata weekday 5.000 penumpang dan weekend 10.000 penumpang," jelas Sofan Hidayah dalam keterangannya.

Sofan pun menilai okupansi tersebut membuktikan bahwa LRT Sumsel perlahan menjadi transportasi andalan bagi masyarakat.

Sebagai wujud rasa syukur dan bentuk apresiasi kepada masyarakat serta untuk mengajak masyarakat beralih menggunakan LRT Sumsel, dalam menyambut satu tahun operasioanal LRT diselenggarakan berbagai kegiatan untuk masyarakat.

"PT KAI berharap dalam satu tahun operasional, LRT Sumsel mendapat dukungan dari semua pihak dan masyarakat untuk ikut menjaga dan menjadikan LRT Sumsel yang merupakan karya anak bangsa sebagai tulang punggung dalam sistem transportasi publik yang aman, nyaman, dan modern," tutup Sofan Hidayah.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: