Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Crystal Palace Datangkan Gary Cahill dari Chelsea

Crystal Palace Datangkan Gary Cahill dari Chelsea Gary Cahill diboyong Crystal Palace dari Chelsea, pada Selasa (6/8/2019). | Kredit Foto: BBC Sports
Warta Ekonomi, London -

Chelsea resmi melepas Gary Cahill ke Crystal Palace tanpa mahar alias secara gratis. Gary Cahill diperkenalkan ke publik Palace pada Selasa (6/8/2019) waktu setempat. Mantan kapten The Blues itu dikontrak dua tahun oleh tim berjuluk The Eagles.

Sebelumnya pemain berusia 33 tahun itu berstatus tanpa klub, setelah kontraknya tidak diperpanjang oleh Chelsea. Cahill akan memulai debutnya di Premier League saat Palace menjamu Everton di Selhurst Park pada Sabtu (10/8/2019) nanti.

Dikutip laman resmi The Eagles, Cahill mengungkapkan bahwa dia senang berada di klub yang berada di London Selatan ini. 

"Saya senang di ada disini. Saya pikir ini kesempatan yang bagus untuk melanjutkan petualangan di Premier League dan bermain bagus lagi. Ini tim yang hebat" ungkap Cahill.

Dirinya menerangkan cukup antusias untuk menyambut tantangan baru bersama Palace dan berharap bisa berkarir di klub itu.

"Ada banyak hal menarik di klub ini dan pemain yang bertalenta. Saya tak sabar untuk tantangan selanjutnya. Saya lapar untuk melanjutkan karier sebanyak yang aku bisa." lanjut eks pemain Bolton. 

Cahill telah memiliki 61 caps bersama Timnas Inggris dan pernah bekerja sama sebelumnya di timnas dibawah bos Palace, Roy Hodgson. Bersama Chelsea dia telah memenangkan dua gelar Premier League, satu gelar Champions League dan dua gelar Liga Europa 

Kedatangan mantan kapten The Blues itu disambut gembira pelatih Hodgson. Menurutnya, Cahill akan memberi angin segar bagi skuat The Eagles. 

"Saya senang Cahill bergabung dengan kami. Dia pemain yang hebat dengan membawa segudang pengalaman internasional dan Premier League," kata Hodgson.

Hodgson menyebut dirinya dan Cahill telah saling kenal ketika berkarir untuk Timnas Inggris.

"Saya telah lama bekerja sama sebelumnya ketika menjadi pelatih Inggris, saya tahu dia akan menjadi aset yang bernilai bagi tim dan aku sangat gembira bekerja sama lagi dengannya." ungkap pelatih 71 tahun itu.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: