Aktivis Sosial Geisz Chalifah mengklaim Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memiliki prestasi yang luar biasa. Bahkan, ia pun menampik tudingan soal Anies tidak becus mengurus Jakarta.
Hal tersebut dikatakan saat dirinya menjadi pembicara di ILC TV One, dengan tema "Jakarta Dirundung Banjir: Salahkah Anies?", Selasa (25/2) malam.
Menurut dia, banjir yang merendam ibu kota sudah menjadi persoalan sejak beberapa tahun lalu yang tidak mungkin terselesaikan hanya dalam waktu dua tahun. Termasuk dalam pemerintahan Anies saat ini.
Ia mengatakan dari semua perundungan, Anies merupakan sosok yang berprestasi yang telah mengangkat martabat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi DKI Jakarta.
Baca Juga: PSI Kritik Pedas Anies, Loyalisnya Balas Kejam
Baca Juga: Lha Kok Manajemen LRT Senang Jakarta Banjir?
"Anies ini punya banyak prestasi yang lain. Saya kira sudah banyaklah, ada 40 prestasi yang dimiliki. Satu prestasi yang luar biasa, menjadikan DPRD itu mitra, menjadikan DPRD bermartabat," cetusnya.
Sambung dia, saat era pemerintahan Basuki Thahaja Purnama (Ahok), citra DPRD di mata masyarakat rusak, dan berbeda saat era Anies.
"Tapi oleh Anies, DPRD dimartabatkan dijadikan partner. Tidak dikatain 'nenek Lu atau maling'. Setiap kritik dia terima, mari berdialog. Itu bernegara," sambungnya.
Selain itu, ia pun menyinggung perundungan yang kerap dilayangkan oleh kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI). "PSI itu setiap hari membully Anies, seolah-olah tidak ada masalah lain di Jakarta," katanya.
Ia pun mempertanyakan sikap politik PSI tersebut yang kerap menyebut Anies tidak bekerja saat banjir melanda.
Sambungnya, Anies memiliki prestasi yang mengagumkan, termasuk mampu menjaga stabilitas harga bahan pokok di Jakarta.
"Karena prestasi Anies luar biasa, apa yang tidak biasa? Jadi, mereka (PSI) menginginkan apa? Menjadikan negara ini lebih baik? atau ini menghambat warga Jakarta untuk bahagia?," tanyanya.
Lebih lanjut, ia menyebutkan Anies telah meraih banyak penghargaan baik yang bertaraf nasional maupun internasional, sehingga PSI mestinya tak hanya membully.
"Secara internasional, kita belum lama ini dapat penghargaan dari Amerika. Tapi yang dikatakan, Anies selalu tidak bekerja, Anies bodoh, Anies gubernur gagal," ungkapnya.
"Kalau Anies gubernur gagal, ngapain sekjen PSI bikin kampanye jegal Anies. Kan katanya gubernur gagal, biarkan saja kalah sendiri, kan logikanya seperti itu. Takut betul" tukasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil