Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Siapkan Para Lulusan Plus, UP Gelar Wisuda Perdana

Siapkan Para Lulusan Plus, UP Gelar Wisuda Perdana Kredit Foto: Universitas Pertamina
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pembangunan Sumber Daya Manusia adalah kunci kemajuan Indonesia di masa depan. Pemerintah menempatkan pembangunan SDM sebagai prioritas utama, bahkan menjadi tema dalam peringatan Hari Ulang Tahun ke-74 Republik Indonesia, yakni “SDM Unggul, Indonesia Maju.” SDM unggul memiliki korelasi erat dengan peningkatan produktivitas kerja dalam memenangkan persaingan di dunia bisnis, ekonomi, politik dan budaya. 

Baca Juga: Wamendag: SDM Metrologi Mesti Siap Sokong Perdagangan

Tenaga kerja produktif digadang-gadang akan menjadi bonus demografi Indonesia dalam beberapa tahun ke depan. Idealnya, proporsi terbanyak untuk tenaga kerja produktif ini diisi oleh lulusan perguruan tinggi. Pada tahun 2030, kalangan pekerja berpendidikan dan terampil diprediksi akan menjadi jumlah mayoritas penduduk Indonesia. Untuk mendapatkan peluang di tengah era persaingan kerja di masa mendatang, para lulusan perguruan tinggi tentu tidak cukup hanya berbekal ijazah dan transkrip nilai. Pembentukan attitude dan habit serta berbagai soft skill, technical skill dan sertifikasi di berbagai bidang harus dikuasai untuk menjadi sarjana plus.    

Dalam rangka mempersiapkan para lulusan menjadi sarjana plus yang memiliki fikiran cerdas, fleksibel, kooperatif, dan mampu bekerja secara profesional sehingga memiliki kecakapan untuk menjadi tenaga kerja yang berpendidikan dan terampil, Universitas Pertamina menghadirkan mata kuliah Critical Thinking dan Creative Problem Solving untuk mengajarkan pemecahan masalah secara kritis dari berbagai perspektif sehingga dapat menghasilkan solusi yang kreatif. Para lulusan juga telah menyelesaikan program magang di industri yang tentunya akan menambah pengetahuan dan mengasah keterampilan yang dibutuhkan di dunia kerja.

Rektor Universitas Pertamina, Akhmaloka, kepada wartawan, Rabu (29/7), usai usai pelaksanaan kegiatan Wisuda ke-1 Universitas Pertamina Tahun Akademik 2019/2020, mengatakan, bahwa Universitas Pertamina akan senantiasa berkomitmen untuk terus mencetak sarjana plus yang akan berkontribusi bagi bangsa dan negara, khususnya di bidang bisnis dan teknologi energi yang menjadi kekhususan dari Universitas Pertamina.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: