Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Darurat! Investasi Saham Dibuang Jauh-Jauh, Kemilau Harga Emas Antam Bertambah-Tambah!

Darurat! Investasi Saham Dibuang Jauh-Jauh, Kemilau Harga Emas Antam Bertambah-Tambah! Kredit Foto: Antara/Indrianto Eko Suwarso
Warta Ekonomi, Jakarta -

Dalam waktu singkat, pasar saham porak-poranda setelah Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, memutuskan menarik rem darurat Covid-19. Terlebih lagi, mulai Senin, 14 September 2020 mendatang, PSBB total akan kembali diberlakukan. 

Akibatnya, pelaku pasar menjadi gusar hingga investasi saham mulai dijauhi untuk saat ini. Hal itu tercermin dari ambruknya IHSG yang mencapai 8,31% dalam sepekan dan juga derasnya arus modal yang keluar dari pasar saham yang mencapai Rp2,83 triliun dalam sepekan. 

Baca Juga: Alamak! Investor Ngamuk Pagi-Pagi, HSG Ambruk Nyaris 3%

Kalau sudah begini, investasi emas kembali diburu sehingga harganya terus mengalami kenaikan. Dilansir dari laman resmi logammulia.com, harga emas Antam yang kemarin naik Rp10.000 hari ini bertambah mahal. Emas Antam dipatok sebesar Rp1.028.000 per gram, naik Rp1.000 dari harga kemarin yang sebesar Rp1.027.000 per gram.

Baca Juga: Anies Baswedan Tarik Rem Darurat, Harga Emas Antam Lompat Drastis

Emas Antam dengan satuan terkecil, yakni 0,5 gram saat ini naik dari Rp543.500 menjadi Rp544.000. Begitu pun juga untuk emas Antam ukuran 2 gram dan 3 gram yang masing-masing harganya naik menjadi Rp1.996.000 dan Rp2.969.000. Untuk berat 1.000 gram dibanderol sebesar  Rp968.600.000. 

Berikut ini adalah daftar lengkap harga emas Antam pada hari ini, Jumat, 11 September 2020.  

1 gram Rp1.028.000

2 gram Rp1.996.000

3 gram Rp2.969.000

5 gram Rp4.920.000

10 gram Rp9.775.000

25 gram Rp24.312.000

50 gram Rp48.545.000

100 gram Rp97.012.000

250 gram Rp242.265.000

500 gram Rp484.320.000

1.000 gram Rp968.600.000

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: