Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Benarkah Habib Rizieq Pernah Berjanji Tak Akan Mau Pulang ke Indonesia?

Benarkah Habib Rizieq Pernah Berjanji Tak Akan Mau Pulang ke Indonesia? Kredit Foto: Antara/Muhammad Iqbal/aww.
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sebuah unggahan di media sosial menyebut pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab pernah bersumpah tidak akan pulang ke Indonesia seumur hidup.

Salah satu akun Facebook mengunggah pernyataan terkait Rizieq Shihab itu disertai foto dengan pose mengacungkan tangan. Unggahan tersebut dibubuhi narasi sebagai berikut:

"Rijik itu NAPI bukan NABI..!

Dan banyak lagi kasus pidana yg akan menjerat si rijik..! Dan apa sih hebatnya si rijik..!? 

Ormas dia juga ilegal..!"

Dalam unggahan foto itu, terdapat  pula tulisan, "INGAT ..! SAYA BERSUMPAH..! TDK AKAN MASUK KE INDONEISA SEUMUR HIDUP SAYA..!"

Dikutip dari Antara, dalam postingan itu tidak menemukan berita dari media arus utama yang memuat pernyataan Rizieq Shihab tentang kepulangannya.

Pemimpin FPI itu justru telah kembali ke Indonesia pada Selasa (10/11), seperti terdapat dalam berita "Simpatisan Rizieq Shihab padati kawasan Bandara Soekarno-Hatta" dan "Rizieq Shihab disambut meriah para pengikut di kediamannya".

Sebelumnya pada 2019, sejumlah media mengutip pernyataan Rizieq Shihab bahwa dia tidak takut pulang ke Indonesia.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: