Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Asyik, Video di WhatsApp Kini Bisa Di-mute!

Asyik, Video di WhatsApp Kini Bisa Di-mute! Businessman using Whatsapp application in an office | Kredit Foto: Rawpixel
Warta Ekonomi, Jakarta -

WhatsApp meluncurkan fitur baru bagi pengguna Android, yakni: menghilangkan audio di video, sebelum pengguna mengirimnya. Terdengar familiar?

Mengutip Express, Jumat (5/3/21), fitur tersebut sudah tersedia di Instagram dan Snapchat; memungkinkan pengguna mengirim video tanpa suara.

Bagaimana cara menggunakan fitur itu? Berikut ini langkah-langkahnya!

Baca Juga: Cara Video Call WhatsApp di Laptop

Baca Juga: Video Sule Jadi Tren Youtube, Bisa Cetak Cuan Hingga Rp470 Juta

1. Perbarui WhatsApp ke versi 2.21.3.19;

2. Pilih video yang ingin Anda kirim ke ruang obrolan/Status WhatsApp;

3. Klik gambar pengeras suara di pojok kiri atas klip.

Dengan begitu, Anda dapat mengirim atau mengunggah video tanpa suara sama sekali. Caranya mudah, kan?

Pengguna Android akan memperoleh pembaruan berkala. Sayangnya, WhatsApp belum menyediakan fitur tersebut bagi para pengguna iOS.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Bagikan Artikel: