Pemerintah Abbas Ciduk Aktivis hingga Pengacara di Tengah Protes Kematian Nizar Banat
Saaydah menekankan bahwa dia dan anggota Pengacara untuk Keadilan lainnya telah menjadi sasaran pemerintah Abbas pada tahun lalu dan diancam akan ditangkap karena kegiatan hukum dan hak asasi manusia mereka. Sebuah ancaman yang semakin meningkat dalam beberapa pekan terakhir.
Pada Sabtu (3/7/2021), Ramallah melihat ribuan warga Palestina turun ke jalan untuk mengecam peran yang dimainkan pasukan pemerintah dalam kematian Banat, serta menolak tindakan keras pasukan keamanan terhadap protes sebelumnya untuk mengenang aktivis tersebut.
Pasukan pemerintah telah mendirikan pos pemeriksaan di pintu masuk Ramallah untuk mencegah warga Palestina bergabung dengan demonstrasi. Aparat keamanan berpakaian preman juga menutup Jerusalem Street, salah satu jalan utama di Ramallah, dan menghalangi lalu lintas kendaraan di sana.
Pasukan keamanan juga mencegah demonstran bergerak menuju kediaman presiden dengan mendirikan barikade di jalan.
Dalam beberapa pekan terakhir, pasukan pemerintah telah dituduh, antara lain, sengaja menargetkan jurnalis perempuan yang meliput demonstrasi, memukuli mereka, merusak kamera mereka, dan mengancam mereka dengan pemerkosaan.
Pemerintahan Palestina didirikan setelah Persetujuan Oslo 1993 dan awalnya dimaksudkan untuk menjadi badan pemerintahan sementara sampai pembentukan negara Palestina sepenuhnya.
Tetapi dengan solusi dua negara yang tidak pernah terwujud --yang hanya memberikan kontrol terbatas atas sekitar 40 persen Tepi Barat, yang dikenal sebagai Area A dan B-- telah lama dituduh oleh banyak orang Palestina sebagai perpanjangan pendudukan Israel, terutama dengan kebijakan koordinasi keamanannya dengan Israel.
Abbas, sementara itu, telah berkuasa sejak 2005. Meskipun masa jabatannya sebagai presiden secara resmi berakhir pada 2009, PA belum menyelenggarakan pemilihan presiden dalam 16 tahun.
Sementara pemilihan legislatif dan pemilihan presiden awalnya dijadwalkan masing-masing pada 22 Mei dan 31 Juli, namun ditunda pada April.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Muhammad Syahrianto