Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Kang Emil Ingin Sepakbola Jabar Pertahankan Gelar Juara

Kang Emil Ingin Sepakbola Jabar  Pertahankan Gelar Juara Kredit Foto: Biro Adpim Setda Pemprov Jabar
Warta Ekonomi, Indramayu -

Tim Sepakbola Jawa Barat (Jabar) yang tengah menjalani training centre (TC) di Stadion Tridaya, Kabupaten Indramayu mendapat kunjungan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Jumat (10/09/2021).

Gubernur Jabar yang akrab disapa Kang Emil melihat secara langsung kesiapan tim sepakbola PON XX/2021 yang akan dilaksanakan pada 27 September 2021 mendatang.

Kang Emil tiba di Stadion Tridaya sekitar pukul 09:WIB. Ia disambut Bupati Indramayu, Nina Agustina, Pengurus KONI Jawa Barat, Manajer Tim, Erwan Setiawan, Ofisial Tim dan jajajaran pemain.

Kedatangan Kang Emil tersebut tiada lain untuk memberikan suntikan motivasi kepada tim sepakbola Jawa Barat. "Sepakbola merupakan andalan dari dari semua cabang olahraga, kehadiran saya khusus untuk memberi semangat dan motivasi, semoga bisa mempertahankan gelar juara dan meraih medali emas di cabang olahraga sepakbola," Ucapnya.

Kang Emil pun kagum saat melihat tensi latihanĀ  tim asuhan Yudiantara tersebut. "Saya harap sepakbola bisa melengkapi kontingen Jawa Barat menjadi juara umum di PON nanti, harus optimis dan semangat," kata Kang Emil menambahkan.

Sementara itu, Manajer Tim Erwan Setiawan merasa ikut termotivasi dengan kehadiran gubernur secara langsung ke Indramayu. "Kami berterima kasih kepada Pak gubernur Pak Emil yang berkenan datanh jauh - jauh untuk memberikan suport kepada tim sepakbola, ini sebuah kebanggaan dan motivasi untuk kami jajaran tim sepakbola, semoga ini menjadi penyemangat," ujar Erwan.

Erwan menambahkan, dukungan lain untuk Tim Sepakbola Jawa Barat juga datang dari jajaran pengurus KONI Jawa Barat. Menurut Erwan, sama halnya dengan Ridwan Kamil, KONI Jawa Barat memberi dukungan penuh kepada anak - anak Jawa Barat yang akan tampil di ajang Pesta Olahraga Nasional Empat Tahunan itu.

"Kami mengucapkan kepada KONI Jawa Barat yang selama ini juga konsiaten mendukung tim sepakbola," ucapnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: