Ketua umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) disebut sedang panik. Demikin pula dengan loyalisnya yang lain.
Pasalnya AHY dan anak buahnya dirundung ketakutana akan kalah dalam persidangan melawan kubu KLB Deli Serdang yang dipimpin Moeldoko.
Hal tersebut diungkapkan kuasa hukum kubu KLB Rudiansyah, dalam keterangannya, Senin (4/10), untuk menanggapi konferensi pers yang digelar kubu AHY sehari sebelumnya.
Baca Juga: Demokrat Kubu Moeldoko Terang-terangan Beberkan Dosa-dosa AHY, Astaga!
Kepanikan itu, lanjut Rudiansyah, tergambar dari fitnahan yang dilontarkan kubu AHY terhadap dirinya dan kelompok Moeldoko.
"Karena kepanikan yang berlebihan serta trauma kekalahan sehingga membuat kebohongan serta fitnah yang keji terhadap diri saya," kata Rusdiansyah.
Fitnah tersebut menurutnya adalah klaim penunjukan pengacara KLB terbagi menjadi tiga.
"Faktanya DPP Partai Demokrat Pimpinan Moeldoko hanya menunjuk kantor Hukum Rusdiansyah sebagai Kuasa Hukum dalam sengketa kepengurusan Partai Demokrat dengan Menkum HAM,” katanya.
Rudiansyah menyebut bahwa kubu Moeldoko tidak pernah menunjuk Yusril Ihza Mahendra apalagi Yosef Badeoda sebagai kuasa hukum.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Rosmayanti