Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Nggak Bisa Asal 'Nyeruduk', Pihak Banteng Blak-blakan Soal Kriteria Capres yang Akan Mereka Usung

Nggak Bisa Asal 'Nyeruduk', Pihak Banteng Blak-blakan Soal Kriteria Capres yang Akan Mereka Usung Kredit Foto: Antara/Aditya Pradana Putra
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto membocorkan kriteria calon presiden dari partainya. Adalah harus memiliki semangat kepemimpinan dan bukan hanya elektoral semata.

"Calon presiden juga harus memiliki spirit kepemimpinan Indonesia bagi dunia, pemahaman terhadap kebudayaan sehingga bukan elektoral semata," kata Hasto di Jakarta, Minggu (9/1).

Menurut Hasto, elektabilitas itu merupakan kepercayaan rakyat kepada kader PDIP. Namun, untuk menjadi seorang presiden diperlukan keteguhan dalam memimpin dan kemampuan teknokratis untuk menjabarkan seluruh aspek-aspek ideologis.

Hasto menegaskan, partainya belum memutuskan nama capres untuk diusung pada Pilpres 2024. Namun, dia menekankan PDIP terus memperkuat konsolidasi sekaligus mematangkan kaderisasi.

Baca Juga: Ganjar Pranowo "Ancaman" Nyata para Capres untuk Maju di 2024, Nomor Satu Lagi di Hasil Survei!

"Kami punya banyak kader yang sudah teruji, karena setiap keberhasilan kepala daerah itu menjadi materi dalam sekolah calon kepala daerah PDIP," jelas Hasto.

Hasto mengatakan kaderisasi yang selama ini dibangun PDIP untuk menghasilkan kepemimpinan yang ideologis sesuai Pancasila dan meletakkan masa depan bagi masyarakat yang dipimpinnya.

Karena itu, Hasto menganggap stok pemimpin yang bisa didukung untuk Pilpres 2024 banyak dan tak ada masalah di dalamnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Bagikan Artikel: