Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ustaz Felix Siauw Sentil Mendag dan BNPT: Mafia Minyak Goreng Kok Enggak Dianggap Radikal?

Ustaz Felix Siauw Sentil Mendag dan BNPT: Mafia Minyak Goreng Kok Enggak Dianggap Radikal? Kredit Foto: Instagram/Felix Siauw
Warta Ekonomi, Jakarta -

Penceramah Ustaz Felix Siauw angkat bicara mengenai persoalan minyak goreng yang meresahkan masyarakat Indonesia.

Dia menyoroti pernyataan Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi yang mengungkapkan ada penyelundupan pasokan minyak goreng yang dilakukan oleh mafia ke luar negeri.

“Apa karena mafia minyak goreng ini bukan muslim? Jadi enggak dianggap radikal? Enggak dianggap masalah?,” kata Ustaz Felix Siauw melalui akun pribadinya di Instagram yang dikutip Sabtu (19/3).

Baca Juga: Stok Minyak Goreng Sudah Banyak, Mendag Lutfi Yakin Harga Akan Segera Turun

Dia pun menyentil Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) yang dinilai diam menyikapi persoalan ini.

“Harusnya tuh BNPT diminta ngurus begini, Densus diminta datengin mafia-mafia ini, yang nyata-nyata menyusahkan banyak orang, nyata-nyata buat masalah,” ujar penceramah berdarah Tionghoa-Indonesia itu.

Menurut Felix, seharusnya mafia minyak goreng masuk dalam daftar radikal.

Sebab, akibat perbuatan para mafia itulah minyak goreng langka dan nyata-nya membuat sengsara.

“Kurang radikal apa nih? Minyak goreng langka, rakyat sengsara, ngantre bahkan ada yang mati, tapi stok tetap susah,” sindirnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: