Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dukung Aktivitas Produktif Kalangan Muda, Salonpas Umumkan 3 Inisiatif Terbaru

Dukung Aktivitas Produktif Kalangan Muda, Salonpas Umumkan 3 Inisiatif Terbaru Kredit Foto: Nuzulia Nur Rahma
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Hisamitsu Pharma Indonesia terus memperkuat komitmennya yang berkelanjutan serta inisiatif terbaru yang hari ini diumumkan, yaitu dilengkapinya produk-produk Koyo Salonpas dengan sertifikasi Halal, mengubah tampilan kemasan produk, serta Brand Ambassador terbaru, aktor internasional sekaligus figur inspiratif dari dunia martial art, Iko Uwais.

Sakurai Fusayoshi, Presiden Direktur PT Hisamitsu Pharma Indonesia menuturkan, keseriusan dalam mendukung peningkatan produktivitas, aktivitas positif, dan gaya hidup sehat seluruh pengguna Salonpas, terutama kalangan muda yang produktif selaras dengan visi serta filosofis, telah dibangun Hisamitsu sejak 1847.

Baca Juga: Obat GERD Baru, Daewoong Pharmaceutical Ajukan NDA di Indonesia untuk Fexuprazan

"Dukungan kami kepada pengguna usia produktif makin kami perkuat seiring dengan pertumbuhan pengguna Koyo Salonpas dari kalangan muda di Indonesia yang terus menunjukkan tren peningkatan selama 4 tahun terakhir. Berdasarkan studi Riset Pemasaran untuk Mengukur Sikap Penggunaan & Persaingan Merek dari Nielsen tahun 2018-2021, kalangan muda berusia 15-34 tahun menjadi pengguna mayoritas Salonpas (65%). Sementara, apabila dilihat dari pengguna usia produktif (15-44 tahun), persentasenya sangat tinggi, yaitu 88%," ungkapnya, Jumat (1/4/2022).

Sakurai Fusayoshi menjelaskan, dari sisi kualitas, Koyo Salonpas merupakan produk obat bebas topical analgesic patch nomor satu di dunia. Efektivitasnya dapat dirasakan berkat transdermal drug delivery system (TDDS) yang menjadi landasan utama Hisamitsu dalam memformulasi produknya.

"Dengan TDDS, begitu direkatkan, kandungan aktif koyo Salonpas mampu langsung meresap melalui lapisan epidermis dan tersirkulasi ke bagian tubuh yang dikehendaki. Sistem ini menjadikan konsentrasi kandungan aktif di dalam darah dapat bertahan lebih lama jika dibandingkan dengan sistem pengobatan atau perawatan melalui oral dan injeksi," jelasnya.

Lebih lanjut ia menuturkan, agar keunggulan kualitas yang dihadirkan produk-produk Koyo Salonpas makin dapat dimanfaatkan dengan penuh rasa aman, nyaman, dan tanpa adanya rasa kekhawatiran sedikitpun, baik ketika dikaji dari perspektif apapun termasuk agama dan kepercayaan, penting bagi Salonpas untuk memastikan bahwa produknya adalah produk Halal yang telah mendapatkan sertifikasi dari Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI).

"Melalui produk Halal dengan kualitas yang diakui dunia, kami berharap kalangan muda dan usia produktif di Indonesia kian pantang letih, yakin, dan tanpa keraguan dalam melakukan upaya terbaik guna merealisasikan aspirasinya," kata Sakurai Fusayoshi.

Untuk makin mendekatkan produk dengan karakter penggunanya yang mayoritas kalangan muda tersebut, Hisamitsu kembali membuat penyegaran atas tampilan dari kemasan Koyo Salonpas. Senior Product Manager Salonpas, Zulfadli mengatakan, kalangan muda juga mengharapkan Koyo Salonpas memiliki tampilan yang terlihat modern dan inspiratif.

"Kami menghadirkan seorang Inspirational Brand Ambassador terbaru. Ia adalah figur yang kami yakini mampu merepresentasi gaya hidup produktif dan memiliki komitmen tinggi dalam setiap aksinya mencapai prestasi kelas dunia. Figur ini juga selalu menyebarkan nilai-nilai positif yang sevisi dengan nilai-nilai kami; Iko Uwais, aktor ternama di pentas perfilman nasional maupun Hollywood, dan salah satu tokoh martial art ternama di Indonesia," ungkap Zulfadli.

Terpilih menjadi Inspirational Brand Ambassador Koyo Salonpas meneruskan peran yang sebelumnya diemban oleh Putri Indonesia 2005, aktris, model dan pegiat lingkungan hidup Nadine Chandrawinata, Iko Uwais mengatakan, filosofi, nilai-nilai korporasi dan bisnis, serta komitmen Hisamitsu yang dihadirkan melalui produk Koyo Salonpas sangat selaras dengan visinya yang menjunjung tinggi pentingnya konsistensi, kesungguhan, determinasi untuk mencapal prestasi terbaik, mendukung setiap budaya positif dan menghormati keyakinan, serta selalu berbagi semangat produktivitas.

"Menjadi Inspirational Brand Ambassador Koyo Salonpas merupakan penghormatan bagi saya, sekaligus kesempatan untuk berkolaborasi dalam mendorong kalangan muda dan usia produktif Indonesia untuk tak berhenti melakukan upaya terbaik guna mewujudkan setiap aspirasinya," imbuhnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Nuzulia Nur Rahma
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: