Fulham resmi menandatangkan kiper Bernd Leno dari Arsenal dengan kontrak tiga tahun. Biaya transfernya dilaporkan sebesar £8 juta dengan rincian £ 3 juta di muka beserta tambahan £ 5 juta.
Leno, kehilangan tempatnya dari kiper Inggris Aaron Ramsdale musim lalu. Ia hanya bermain sembilan pertandingan. Secara keseluruhan, ia mencatatkan 37 clean sheet dalam 125 penampilan di semua kompetisi untuk The Gunners setelah tiba dari Bayer Leverkusen pada 2018.
Leno menjadi penandatanganan musim panas kelima Fulham sejak klub mendapatkan promosi kembali ke Liga Premier. Joao Palhinha, Andreas Pereira, Kevin Mbabu dan Manor Solomon semuanya telah bergabung dengan Cottagers.
Baca Juga: Diogo Jota Perpanjang Kontrak di Liverpool Hingga 2027
"Rasanya luar biasa akhirnya berada di sini. Saya tidak sabar untuk bergabung dengan tim, untuk berlatih dan bermain dengan tim. Saya lega bahwa semuanya sudah selesai. Saya hanya senang berada di sini. Butuh sedikit waktu tetapi pada akhirnya kami berhasil, dan itu yang paling penting,” Kata Leno.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar
Tag Terkait: