Penambang Bitcoin Texas Untung Besar, Namun Bukan dari Penjualan Bitcoin
Riot Blockchain, sebuah perusahaan penambang Bitcoin (BTC) asal Texas, Amerika Serikat diketahui baru-baru ini mendapatkan keuntungan sebesar US$9,5 juta. Yang mengejutkan, rupayanya keuntungan tersebut tidak diperoleh dari penjualan BTC.
Dilansir dari Gizmodo pada Kamis (4/8/2022), Riot Blockchain telah mengumumkan pendapatan keuntungan sekitar US$95 juta dari kredit daya setelah beberapa kali menutup rig penambangannya. Jumlah ini bahkan melebihi jumlah penghasilan perusahaan dari penjualan BTC yang hanya setara dengan US$5,6 juta.
Baca Juga: Oxford City FC Memulai Tren Transaksi Bitcoin dalam Menonton Pertandingan
Meskipun terjadi penurunan harga dan ketidakstabilan di pasar kripto yang menyebabkan operasi penambangan terganggu, namun Riot Blockchain benar-benar telah meraih keberuntungan besar.
Sebelumnya, Riot BlockChain menutup penambangan BTC selama beberapa kali untuk sementara waktu karena adanya gelombang panas yang menyerang Texas, mengharuskan perusahaan-perusahaan untuk secara rutin mematikan listrik dalam rangka penghematan dan untuk mengantisipasi lebih banyak gelombang panas yang datang pada Juli.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Tri Nurdianti
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait: