Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Cetak Wirausaha Baru, Pemerintah Bidik Pondok Pesantren

Cetak Wirausaha Baru, Pemerintah Bidik Pondok Pesantren Kredit Foto: Antara/Candra Yanuarsyah
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pemerintah melalui Kementrian Perindustrian mengupayakan pemberdayaan pesantren, dalam rangka mencetak wirausaha baru yang diharapkan dapat turut menyokong perekonomian nasional.

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menyatakan untuk mewujudkan penguatan dan pengembangan industri kecil dan menengah (IKM), perlu sinergi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan stakeholder lain seperti pondok pesantren dalam rangka pemberdayaan ekonomi umat. 

“Sinergi tersebut sangat diharapkan untuk memberikan efek domino positif dalam mengerek pertumbuhan ekonomi nasional,” kata Agus, kemarin.

Menurut dia, pondok pesantren memiliki potensi besar untuk menumbuhkembangkan ekosistem IKM di tanah air. Apalagi, sektor IKM telah diakui memegang peran strategis dalam perekonomian nasional, terutama dalam penyediaan dan perluasan kesempatan kerja yang juga berdampak pada kesejahteraan masyarakat.

“IKM terbukti lebih mampu bertahan di berbagai kondisi krisis ekonomi karena ketangguhannya. Saat ini, tercatat sebanyak 4,4 juta unit usaha IKM atau 99,7% dari total unit usaha industri manufaktur, yang telah menyerap tenaga kerja hingga 10,36 juta orang,” ungkapnya.

Baca Juga: Minat Investasi Meningkat, BRI Raup Penjualan SR017 Rp1,01 Triliun

Agus menilai pondok pesantren memiliki potensi strategis untuk dikembangkan sebagai tempat penumbuhan ribuan wirausaha baru. “Selain karena jumlah santri di Indonesia yang luar biasa besar, pondok pesantren dikenal pula memiliki potensi pemberdayaan ekonomi yang digerakkan oleh para santri dan pengurus pondok,”pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Bagikan Artikel: