Keluar dari NasDem Pascadeklarasi Anies, Ni Luh Djelantik Respons Denny Siregar: Belajar Jadi Manusia Dulu...
Ni Luh Djelantik merupakan salah satu kader NasDem yang memilih keluar dari partai pimpinan Surya Paloh setelah resmi mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai capres 2024. Dia lantas merespons unggahan Denny Siregar di Twitter.
Dalam cuitannya, Denny Siregar menyinggung masa lalu anggota NasDem yang ikut berjuang di Pilgub 2017 melawan Anies Baswedan.
Baca Juga: Terima 'Pinangan' NasDem, Janji Anies Baswedan 'Tidak Mau Khianati Prabowo Subianto' Dipertanyakan
"Kebayang dulu teman2 di NasDem yang ikut berjuang di Pilgub 2017 melawan Anies, sekarang wajib mempromosikannya.. Wkwkkwkw... Ancur mina," tulis Denny Siregar di Twitter, Senin (3/10/2022).
Ni Luh Djelantik pun membuat tangkapan layar yang kembali diunggahnya ke Instagram. Ia pun menegaskan bahwa dirinya sudah keluar dari NasDem secara resmi.
"Teman yang kamu maksud itu ada 2 orang. Birgaldo Sinaga; sudah meninggal dunia. Satunya lagi Niluh Djelantik; 3 Oktober 2022 udah keluar dari NasDem secara resmi. Mungkin kamu lupa, tahun 2018 kamu meyakinkan kami, Birgaldo Sinaga dan Niluh Djelantik masuk ke NasDem. Ayo dong umumkan berita ini ke follower-mu yang berlomba menghina bahkan memb*nuh karakter kami, dan kamu seolah 'menikmati' nya.
Gak usah mengolok-olok lagi.
Bir udah pergi.
Saranku, belajar jadi manusia dulu sebelum menjadi seorang sahabat sejati.
Paham sayang @dennysirregar?"
Unggahan Ni Luh Djelantik ini pun mendapat respons dari warganet. "Itulah politik ya Mb Iluh...kdng2 lawan jadi teman,teman jadi musuh," ujar akun ayuna**.
"Politik hari ini lawan bsk kawan tdk ada yg menduga," ujar @christin**.
Baca Juga: Begini Tanggapan Pihak Habib Rizieq soal Anies yang Jadi Capres dari Nasdem
Anies Baswedan Dicalonkan NasDem
Seperti diketahui bahwa Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan selangkah lebih maju mencalonkan diri menjadi orang nomor satu di Indonesia. Hal ini terjadi setelah Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menunjuk Anies Baswedan untuk diusung sebagai calon presiden pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
Adapun pernyataan ini dikemukakan pada Senin (3/10/2022). Dalam deklarasi yang berlangsung di NasDem Tower, Anies Baswedan menerima tawaran Surya Paloh soal capres untuk Pilpres 2024. "Kami siap calon presiden. Dengan mohon rida Allah dan seluruh kerendahan hati, kami terima demi bangsa Indonesia," ujar Anies.
Anies Baswedan menyatakan dirinya menerima ajakan NasDem setelah mendengar pikiran yang disampaikan oleh Surya Paloh perihal bangsa Indonesia. Anies mengaku diajak Surya Paloh untuk memperbaiki permasalahan Indonesia sekaligus meneruskan apa-apa saja yang belum dikerjakan.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Puri Mei Setyaningrum